Cara Masuk ke Gerbang Dunia Isekai, Dunia Fantasi Impian!

Siapa yang cita-citanya masuk isekai?

Cara Masuk ke Gerbang Dunia Isekai, Dunia Fantasi Impian!

Isekai adalah salah satu tema manga, anime, light novel, hingga game RPG yang saat ini tengah populer. Lewat cerita yang dikategorikan sebagai bagian dari genre fantasi ini, penggemar akan diperkenalkan dengan dunia lain yang umumnya digambarkan bagai negeri yang indah.

Seperti kebanyakan manga atau anime isekai yang pernah diproduksi, karakter utama cerita dari dunia nyata akan mengalami fenomena misterius yang mengantarkan tubuhnya menyebrangi alam dan tiba di dunia asing yang tak lain ialah isekai.

Di sana, karakter tersebut biasanya akan dipertemukan dengan berbagai makhluk unik, baik yang selanjutnya akan menjadi teman baru, atau justru sebaliknya, di mana karakter animanga dipaksa menghadapi musuh-musuh tertentu.

Seiring waktu, isekai semakin populer di kalangan banyak orang, terbukti dengan larisnya setiap karya fiksi yang mengusung konsep tersebut. Bahkan, tak sedikit pula yang berangan-angan ingin bisa pergi ke sana.

Kira-kira, bagaimana cara masuk ke gerbang dunia isekai? Coba simak penjelasannya berikut, yuk!

1. Asal-usul isekai

Cara Masuk ke Gerbang Dunia Isekai, Dunia Fantasi Impian!Ram dan Rem (dok. White Fox/ Re:Zero)

Karena sebelumnya kita sudah sama-sama tahu makna isekai yang berarti 'dunia lain', akan menarik jika kita juga menyelami seluk-beluk sejarah awal bagaimana tema ini bisa menjadi fenomenal.

Isekai sebagai sebuah konsep sebenarnya telah diperkenalkan sejak era literatur Jepang kuno. Saat itu, ada cerita rakyat di mana karakter utamanya ialah seorang nelayan bernama Urashima Taro.

Konon, Urashima menyelamatkan seekor penyu yang tersangkut di kail pancingannya. Karena mengetahui bahwa umur penyu bisa mencapai seribu tahun, Urashima akhirnya melepaskan penyu tersebut.

Tak disangka-sangka, Urashima diundang untuk datang ke Istana Laut. Ternyata, penyu yang dia selamatkan sebelumnya adalah sosok Tuan Putri di negeri itu.

Oleh Seitaro Kitayama, urban legends tersebut kemudian diadaptasi menjadi anime berjudul Urashima Taro pada tahun 1918 sebagai salah satu anime-anime awal yang diproduksi Jepang.

Meski hingga saat ini telah banyak anime, manga, maupun novel ringan populer yang mengusung konsep isekai, tetapi isekai belum secara resmi dipisahkan dari genre fantasi.

2. Berbagai anime isekai dan bagaimana karakternya pergi ke sana

Cara Masuk ke Gerbang Dunia Isekai, Dunia Fantasi Impian!Berita kematian Minoru (dok. Nexus/ Kage no Jitsuryokusha ni Naritakute!)

Ada dua ciri khas konsep isekai, yakni terlahir kembali atau berpindah tempat ke dunia baru.

Sejauh ini, serial anime, manga, dan light novel bertema isekai telah menghadirkan berbagai plot unik. Selain itu, mereka juga memperkenalkan banyak cara bagaimana akhirnya karakter dalam seri tersebut bisa datang ke isekai.

Misalnya, dalam series Re:ZERO -Starting Life in Another World-, Natsuki Subaru selaku protagonis tiba-tiba berteleportasi ke dunia alternatif tersebut ketika pulang dari minimarket.

Kemudian, ada pegawai kantoran yang tertusuk pisau dan terlahir kembali sebagai monster slime, yakni dalam seri That Time I Got Reincarnated as a Slime.

Dalam series KonoSuba, Kazuma Satou bereinkarnasi ke dunia mirip game dan bertemu Dewi Aqua yang merepotkan setelah dirinya terkena serangan jantung karena hampir tertabrak truk.

Ada pula sosok NEET yang tertabrak truk karena berusaha menyelamatkan orang lain, yaitu Rudeus Greyrat dari Mushoku Tensei: Jobless Reincarnation.

Lagi-lagi karena truk, Cid Kagenou dalam The Eminence in Shadow terlahir kembali di dunia sihir dan memulai petualangan harem-nya sebagai sosok "Shadow" yang merasa paling misterius.

Mau tahu cara yang jauh lebih konyol? Masuk toilet! Ini yang terjadi pada Yuuri Shibuya dalam anime Kyou kara Maou! saat kepalanya dimasukkan ke dalam toilet oleh perundung.

Kalau dalam kasus Momonga dari series Overlord, dia terjebak di dalam game dan tak bisa logout saat server gamenya tutup. Mau tak mau, dia harus hidup di "New World" sembari menyelidiki fenomena aneh yang menimpanya itu.

Contoh terakhir adalah yang dialami Sora dan Shiro dalam anime No Game No Life.  Kakak beradik pro gamer yang jenuh dengan kehidupan yang menurut mereka bagai 'game jelek' ini dibawa oleh sosok Dewa ke dunia alternatif di mana segala sesuatunya ditentukan melalui game.

Nah, kebanyakan cerita biasanya memperkenalkan isekai sebagai dunia yang indah. Namun, tak semua dunia isekai digambarkan seperti itu, loh! Seperti dalam anime Grimgar: Ashes and Illusions, The Faraway Paladin, Saga of Tanya the Evil, dan masih banyak lagi.

3. Bagaimana cara masuk ke gerbang dunia isekai?

Cara Masuk ke Gerbang Dunia Isekai, Dunia Fantasi Impian!dok. Madhouse/ No Game No Life

Sayangnya, dunia isekai hanyalah dunia khayal belaka. Pun, jika memang benar-benar ingin pergi ke dunia alternatif tersebut, kamu harus memiliki kemampuan berteleportasi tanpa batas atau bereinkarnasi alias terlahir kembali, yang berarti kamu telah tiada di dunia asli yang saat ini kamu tinggali.

Lagipula, jika dipikir secara logika, tak ada yang benar-benar bisa membuktikan keberadaan dunia isekai, sebab pada dasarnya isekai memang hanya ada dalam karya fiksi-fantasi.

Namun, sebagai gantinya, kamu bisa mencoba jalan alternatif untuk bisa merasakan keseruan menjelajahi dunia isekai.

Pertama, kamu bisa bermain game Virtual Reality (VR). Perangkat ini memungkinkanmu untuk mengakses dunia alternatif secara tak langsung, sebab kamu seakan-akan juga berada di dunia game tersebut.

Alternatif kedua bisa kamu lakukan melalui lucid dream. Dalam keadaan ini, kamu akan sadar bahwa apa yang kamu alami saat itu adalah mimpi. Lebih lanjut, orang-orang yang mengalami fenomena ini konon mampu mengendalikan alam mimpi tersebut sesuka hati.

Nah, itu dia cara masuk ke gerbang dunia isekai yang bisa kamu coba. Gimana, masih berniat pergi ke sana?

Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut:

Discord: https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele: https://t.me/WargaDuniaku

Baca Juga: 7 Dunia Anime Isekai Terburuk, Jangan Teleportasi ke Sini!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU