Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Harry Potter adalah seri fantasi yang begitu populer. Ini merupakan novel series karya J. K. Rowling yang kemudian diadaptasi menjadi seri film oleh Warner Bros. Pictures.
Merujuk pada judulnya, seri ini menceritakan seorang anak laki-laki bernama Harry Potter yang merupakan seorang penyihir. Dia kemudian diundang untuk menjadi murid di sekolah penyihir Hogwarts.
Di sana, Harry Potter berteman dengan Hermione Granger dan Ron Weasley, lalu dihadapkan pada berbagai masalah yang harus diatasinya.
Dengan 7 seri novel dan 8 seri film yang ada, tak heran jika Harry Potter memiliki basis penggemar yang begitu besar, bahkan saat seri ini sudah tamat.
Nah, berikut ini kami sajikan sejumlah rekomendasi anime mirip Harry Potter yang bisa mengobati kerinduanmu akan series fantasi yang satu ini.
1. Fate/ Zero
Rekomendasi pertama datang dari anime garapan Studio Ufotable yang dikenal dengan visualisasinya yang memukau, yaitu Fate/Zero.
Fate/Zero menawarkan kisah fantasi tentang Perang Cawan Suci yang telah menjadi agenda rutin selama berabad-abad. Mereka yang berpartisipasi di sini ialah orang-orang yang berasal dari keluarga penyihir terkuat.
Peserta Holy Grail War akan memanggil salah satu di antara tujuh roh pahlawan yang disebut Servant, di mana roh tersebut akan membantu mereka selama perang demi memperebutkan Cawan Suci yang konon bisa mengabulkan satu permintaan pemiliknya.
2. My Hero Academia
My Hero Academia memang tak mengusung konsep sihir untuk hal kekuatan, melainkan semacam kemampuan super yang disebut quirk. Namun, dipastikan bahwa MHA menghadirkan banyak elemen yang mengingatkanmu akan Harry Potter.
Di dunia MHA, sebagian besar manusia diberkahi dengan berbagai kekuatan spesial sejak lahir, tetapi Midoriya Izuku termasuk dalam kelompok orang-orang yang tak beruntung. Meski tak memiliki quirk, bocah yang akrab disapa Deku ini tak menyerah begitu saja pada mimpinya untuk menjadi Pahlawan Super.
Sampai suatu ketika, terjadi peristiwa yang membuat Pahlawan nomor 1 saat itu, All Might, memilih Deku sebagai penerus quirk One for All yang tengah diwarisinya. Deku pun mulai bersekolah di UA High, akademi khusus yang mendidik calon pahlawan.
3. Fairy Tail
Fairy Tail dalam judul anime persembahan Studio A-1 Pictures yang pernah tayang pada tahun 2009 hingga 2013 ini mengacu pada nama guild penyihir ternama.
Berlatar di dunia fantasi, seri ini memperkenalkan karakter Lucy Heartfilia yang bermimpi untuk menjadi penyihir. Dia pun memutuskan untuk bergabung dengan Fairy Tail. Dari sana, Lucy akan bertemu Natsu Dragneel, sang Dragon Slayer yang ternyata merupakan salah satu anggota guild incaran Lucy.
4. Black Clover
Berikutnya, ada Black Clover, anime yang mengadaptasi manga karya Yuuki Tabata.
Black Clover memperkenalkan dunia sihir, di mana latar utamanya ialah Kerajaan Semanggi tempat Asta dan Yuno menetap. Keduanya tumbuh besar di gereja bersama anak yatim piatu lainnya.
Mimpi Asta dan Yuno hanya satu, yakni menjadi Kaisar Sihir. Untuk mencapai itu, mereka harus menjadi Ksatria Sihir terlebih dahulu. Sayangnya, jalan yang dilalui Asta tampaknya akan lebih sulit, sebab dia tak memiliki kemampuan untuk menggunakan sihir.
Namun, Asta terpilih oleh grimoire semanggi daun lima yang memberikannya kekuatan antisihir. Asta dan Yuno pun memulai perjalanan mereka sebagai rival.
Baca Juga: 10 Anime Mirip Kimi no Na wa, Sajikan Cerita Menyentuh Hati
5. Little Witch Academia
Akademi Luna Nova adalah sekolah tempat mereka yang bercita-cita menjadi penyihir menuntut ilmu. Atsuko "Akko" Kagari yang mengagumi Shiny Cariot karena penampilan sihirnya dalam suatu pertunjukan akhirnya memutuskan untuk menjadi sosok hebat seperti penyihir idolanya itu.
Di akademi, Akko akan berteman dengan Lotte Jansson dan Sucy Manbavaran. Sampai suatu ketika, ketiga murid Luna Nova ini mulai terlibat dengan masalah besar yang tak diduga-duga.
6. The Ancient Magus' Bride
Chise Hatori memiliki kemampuan untuk melihat makhluk gaib. Akibatnya, dia sering menerima perlakuan buruk dari orang-orang di sekitar, bahkan keluarganya sendiri.
Sampai suatu ketika, laki-laki misterius berkepala hewan membeli Chise dari lelang perbudakan. Sosok yang diketahui bernama Elias itu memiliki kekuatan tak biasa dan berkata bahwa ia datang untuk menyelamatkan Chise dari hidupnya yang suram.
Mengejutkannya, Chise ternyata akan diangkat menjadi murid sekaligus calon pengantin Elias!
7. Mashle: Magic and Muscles
Rekomendasi anime mirip Harry Potter selanjutnya ialah Mashle: Magic and Muscles, sebuah series gag humor yang banyak memarodikan seri lain, termasuk Harry Potter.
Ceritanya berpusat pada karakter Mash Burnedead, anak laki-laki tanpa kekuatan sihir yang terlahir di dunia di mana sihir adalah segalanya. Bahkan, mereka yang tak memiliki sihir sudah pasti akan disingkirkan.
Namun, Mash mendapat kesempatan besar, di mana dia dikirim ke Akademi Easton dan dituntut untuk menjadi Visioner Suci agar bisa membebaskan ayah angkatnya.
Di sekolah sihir tersebut, Mash menyembunyikan kebenaran tentang ketidakmampuannya dalam menggunakan sihir. Sebagai gantinya, dia akan melawan sihir apapun menggunakan otot yang telah dia latih sedari kecil.
Baca Juga: 10 Anime Mirip Attack on Titan yang Wajib Ditonton Penggemar
8. Welcome to Demon School! Iruma-kun
Sungguh malang nasib yang dialami Iruma Suzuki dalam anime Welcome to Demon School! Iruma-kun ini. Di usianya yang baru menginjak 14 tahun, Iruma dijual kepada iblis oleh kedua orang tuanya.
Iruma akhirnya diadopsi oleh kakek iblis yang ternyata merupakan Kepala Sekolah sebuah akademi di dunia sihir. Iruma pun resmi memulai kehidupan barunya di dunia asing tersebut.
9. The Irregular at Magic High School
Berlatar di dunia alternatif di mana sihir bukanlah dongeng semata, The Irregular at Magic High School berfokus pada kakak beradik Tatsuka Shiba dan Miyuki Shiba.
Keduanya sama-sama memulai studinya sebagai siswa SMA yang terafiliasi Universitas Sihir. Di sana, masing-masing siswa akan dikelompokkan berdasarkan kemampuan sihir mereka.
10. Flying Witch
Terakhir, ada Flying Witch, sebuah anime iyashikei garapan Studio J.C.Staff.
Anime yang diadaptasi dari manga ini memperkenalkan sosok penyihir bernama Makoto Kowata. Sesuai tradisi, saat seorang penyihir telah berusia 15 tahun, mereka harus bepergian jauh dari rumah untuk memperdalam ilmu sihirnya.
Itulah yang harus dilakukan Makoto saat ini. Dia akan meninggalkan kampung halamannya di Yokohama dan hidup bersama beberapa kerabat di Hirosaki.
Nah, itulah sejumlah rekomendasi anime mirip Harry Potter terbaik yang wajib kamu tonton. Punya rekomendasi lainnya? Tulis di kolom komentar, yuk!
Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut:
Discord: https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele: https://t.me/WargaDuniaku
Baca Juga: Sinopsis Ninja Kamui, Serial Anime Original Terbaru 2024