TUTUP

Kenapa Nezuko Menjadi Iblis di Kimetsu no Yaiba? Begini Situasinya!

Pelaku yang bikin Nezuko jadi iblis ya Muzan

Sejak bab 1 manga Kimetsu no Yaiba dan episode 1 animenya, Nezuko sudah jadi iblis.

Kenapa Nezuko menjadi iblis di Kimetsu no Yaiba? Saya akan membahas situasinya di bawah, tapi awas spoiler untuk yang hanya nonton versi anime. 

1. Muzan menyerang keluarga Tanjiro

Muzan Kibutsuji di kilas balik Nezuko di bab 196. (Dok. Shueisha/Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba)

Iblis yang menyerang keluarga Kamado adalah Muzan Kibutsuji. 

Kilas balik Nezuko di bab 196 memperlihatkan momen Muzan menyerang keluarga Tanjiro.

Muzan sempat berkomentar kecewa, melihat keluarga Tanjiro mati setelah menerima darahnya. Ingat, darah Muzan bisa mengubah manusia menjadi iblis. 

Muzan lalu mengatakan kalau dia tidak bisa membuat iblis yang dapat menaklukkan matahari.

Dialog itu menunjukkan kalau tujuan Muzan menyerang keluarga Kamado ya untuk mendapatkan iblis yang kebal matahari. 

Untuk apa? Di bab 127, begitu Muzan menyadari ada iblis yang bisa kebal matahari, dia ingin memangsa dan menyerap iblis itu. Kalau dia melakukan itu, maka Muzan akan bisa kebal matahari. 

Baca Juga: Episode Baru Kimetsu no Yaiba Tunjukkan Animasi yang Memukau!

2. Muzan sempat tidak menyadarinya, tapi Nezuko selamat

Nezuko dan Tanjiro. (Dok. Ufotable/Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba)

Muzan sempat tidak menyadarinya, tapi ada satu anggota keluarga Kamado yang selamat dari penyerangannya: Nezuko.

Sayangnya, meski selamat dari serangan itu, darah Muzan yang diterima Nezuko membuat Nezuko bertransformasi menjadi iblis. 

Uniknya sih, kemudian terungkap kalau Nezuko sebenarnya menjadi iblis yang kebal sinar matahari. Persis seperti yang Muzan inginkan. 

3. Kasus Tanjiro kemudian menunjukkan kalau keluarga Kamado memang punya potensi jadi iblis yang menaklukkan matahari

Iblis Tanjiro. (Dok. Shueisha/Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba)

Bukan hanya Nezuko anggota keluarga Kamado yang bisa jadi iblis kebal matahari.

Di bab 201, Tanjiro Kamado sempat menjadi iblis. Dia juga jadi sosok yang kebal matahari, dan bahkan berpotensi jadi raja iblis baru.

Untung Tanjiro masih bisa disembuhkan sebelum jatuh korban jiwa. 

Kenapa Nezuko dan Tanjiro spesial? Nezuko sih sepertinya menerima darah Muzan dalam jumlah banyak. Untuk Tanjiro, di bab 201, Muzan tampaknya memberikan semua darah dan kekuatannya ke Tanjiro. 

Selain itu, faktor kekebalan matahari dari Nezuko dan Tanjiro saat mereka jadi iblis  diduga karena efek Pernapasan Matahari. Keluarga Kamado sudah turun temurun mewarisi Pernapasan Matahari, yang disajikan sebagai tarian Hinokami Kagura.

Itu bisa jadi mempengaruhi tubuh Nezuko dan Tanjiro saat mereka menjadi iblis. 

Terutama karena kita tahu Tanjiro memang bisa menggunakan teknik Hinokami Kagura.

Nah itu situasi soal kenapa Nezuko menjadi iblis di Kimetsu no Yaiba.

Gimana pendapat kamu? Sampaikan di kolom komentar! 

Baca Juga: Daftar Kekuatan Zenitsu Agatsuma di Kimetsu no Yaiba