TUTUP

4 Tokoh yang Jadi Korban Black Flash Yuji Itadori Jujutsu Kaisen!

Hampir semuanya kutukan kelas spesial

Seperti yang kita tahu, Yuji adalah pemegang rekor terbaru Black Flash untuk saat ini. Ia sendiri diketahui telah melepaskan 10 kali serangan tersebut dari sejak insiden serangan di sekolah sampai duel dengan Sukuna.

Siapa saja yang pernah terkena Black Flash dari Yuji? Berikut daftarnya!

Baca Juga: 7 Pengguna Black Flash Terhebat di Jujutsu Kaisen!  

1. Hanami

Dok. Studio Mappa

Hanami bisa dibilang korban pertama dari Black Flash milik Yuji.

Pada awalnya, Yuji yang telah mempelajari serangan tersebut disuruh Todo untuk mengeluarkannya saat berduel dengan kutukan tersebut. Namun, pemuda tersebut sempat hilang fokus sampai Todo terpaksa menyadarkannya.

Setelah pikirannya kembali jernih, Yuji akhirnya berhasil mengeluarkan Black Flash untuk pertama kalinya hingga membuat Hanami sempat menderita kerusakan hebat.

Kemudian pada saat berduet dengan Todo, Yuji kemudian berhasil menghantam Hanami dengan Black Flash sebanyak empat kali berturut-turut.

Dengan demikian, Hanami menjadi korban yang paling banyak menderita Black Flash Yuji: lima kali serangan!

2. Eso

Eso, adik kedua Choso ( Dok. Mappa / Jujutsu Kaisen )

Kejadiannya sendiri terjadi ketika Yuji dan Nobara berduel dengan kakak beradik Cursed Womb, Eso dan Kechizu.

Pada saat itu mereka berpacu dengan waktu karena Nobara menderita efek racun dari darah Cursed Womb, di sisi lain Eso dan Kechizu ikut merasakan dampaknya akibat teknik Resonance milik gadis tersebut.

Yuji sendiri tak ikut merasakan efek racunnya karena faktor ketahanannya sebagai wadah Sukuna.

Momen pelepasan Black Flash-nya sendiri terjadi ketika Yuji dan Nobara menyerang kakak beradik itu secara bersamaan, di mana Yuji berhasil menghancurkan lengan Eso sedangkan Nobara sukses menyerang Kechizu dengan telak.

3. Mahito

Mahito baru sadar dia kehabisan stok mutan manusia ( Dok. Mappa / Jujutsu Kaisen 2 )

Pada saat insiden Shibuya, Mahito sempat menekan Yuji habis-habisan dengan membantai dua orang rekan terdekatnya, Nanami dan Nobara. Untungnya, Todo datang tepat waktu dan berhasil membangkitkan kembali pemuda tersebut.

Nah, Yuji sendiri akhirnya berhasil mengeluarkan Black Flash setelah merenungkan perannya sebagai penyihir jujutsu.

Kemudian, Yuji melepaskan jurus itu untuk kedua kalinya, ketika ia bertukar tempat dengan Todo yang baru kehilangan lengannya.

Pada saat puncak pertarungan Yuji dengan Mahito yang telah bertransformasi, ia kembali melepaskan Black Flash untuk ketiga kalinya ke kutukan itu yang sempat terdistraksi oleh ocehan Todo.

Jadi pada pertarungan ini, Yuji telah melepaskan tiga kali Black Flash.

4. Sukuna

dok. MAPPA/ Jujutsu Kaisen

Momen Yuji melayangkan Black Flash ke Sukuna sendiri terjadi pada bab terakhir manganya.

Pada saat itu, Yuji sempat bertarung sendirian melawan Sukuna ketika Choso dan Maki sempat tak berkutik akibat terkena Black Flash milik raja kutukan tersebut. Nah, pada saat itulah, pemuda tersebut akan melepaskan serangan kilat hitam itu ke sang raja kutukan.

Sukuna sendiri telah bersiap akan teknik tersebut, namun Larue berhasil memberi bantuan vital dengan mendistraksi kesadaran raja kutukan itu sehingga perhatiannya tertuju ke mantan bawahan Geto tersebut.

Berkat Laruelah, Yuji berhasil menghajar Sukuna dengan Black Flash yang lebih kuat dari sebelumnya.

Bahkan narasinya sempat mengatakan pada momen tersebut, Yuji akhirnya mengalami kebangkitan. Momen ini jugalah yang membuat Yuji berhasil menggenapi rekor Black Flash miliknya jadi 10 kali.

Itulah 4 tokoh Jujutsu Kaisen yang jadi korban Black Flash milik Yuji.

Bagaimana pendapat kalian?

Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut:

Discord: https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele: https://t.me/WargaDuniaku

Baca Juga: Kenapa Sukuna bisa Kena Black Flash-nya Yuji Jujutsu Kaisen?