TUTUP

8 Hal Seru di Bleach: Thousand Year Blood War Part 3 Episode 1!

Nasib Soul King dalam bahaya

Pada bagian kedua musim animenya, kita sempat melihat Divisi 0 berhasil mengalahkan Yhwach dan para pengawal elitnya. Namun di episode pertama, situasinya malah berbalik arah di mana kubu Quincy unggul secara mutlak.

Apa saja hal menarik yang terjadi di episode pertama Bleach: Thousand Year Blood War Part 3?

Baca Juga: Teori: Kirinji vs Unohana Bleach, Siapa yang Akan Menang?

1. Yhwach berhasil membuka kekuatan The Almighty

Yhwach membangkitkan The Almighty ( Dok. Pierrot / Bleach: Thousand-Year Blood War )

Beberapa menit awal sendiri masih mengambil momen-momen kejatuhan Yhwach dan para Quincy.

Namun, situasinya mulai terbalik setelah Yhwach akhirnya mulai membuka mata.

Yah, Yhwach diceritakan selama ini masih menutup matanya selama menunggu masa kebangkitan sempurna kekuatannya. Menurut Jugram, Yhwach harus menunggu selama 900 tahun untuk mendapatkan degup jantungnya, 90 tahun untuk pikirannya, dan 9 tahun untuk kekuatannya.

Jika mata Yhwach terbuka sebelum 9 tahun berlalu, maka kekuatannya akan lepas kendali.

Nah, begitu masa itu terlewati, Yhhwach pun mendapatkan kembali kekuatan Schrift miliknya, The Almighty yang berhasil membuatnya bebas dari pengaruh kekuatan Ichibe.

2. Ishida dan Jugram diperlihatkan juga mulai bebas

Ishida berhasil bebas ( Dok. Pierrot / Bleach )

Bukan cuma Yhwach, para Quincy yang sempat diperlihatkan kalah juga satu persatu mulai bangkit.

Yang pertama kali terlihat bebas dari pengaruh Bankai Shutara sendiri baru Ishida dan Jugram.

Ishida bahkan kembali bertempur dengan sengiti melawan Shutara sambil melepaskan kekuatan Schrift miliknya. Sedangkan Jugram cuma menjelaskan seluk-beluk kekuatan rajanya tersebut.

3. Ichibe melepaskan teknik Futen Taisatsu Ryo!

Teknik Futen Taisatsu Ryo ( Dok. Pierrot / Bleach )

Melihat Raja Quincy itu bangkit, Ichibe mau tak mau harus melepaskan teknik kejinya.

Ia pun mengeluarkan sejumlah besar aliran warna hitam sambil bernyanyi dan mengisi cangkir sake besarnya dengan cairan hitam pekat.

Begitu nyanyian sang biksu berakhir, terciptalah istana hitam pekat yang dikelilingi makam dan tengkorak, Futen Taisatsu Ryo.

Ichibe sendiri menjelaskan bahwa istana ini adalah manifestasi kumpulan malam yang dicuri dari 100 tahun Soul Society. Dikatakan kalau efeknya mampu membuat targetnya jatuh ke dalam ketiadaan dan tak akan pernah menjalani siklus reinkarnasi.

4. Ichibe terbunuh oleh Yhwach

Tubuh Ichibe hancur oleh Yhwach( Dok. Pierrot / Bleach )

Meski efeknya terkesan mengerikan, namun Yhwach tak gentar sedikit pun karena The Almighty sudah mengidentifikasinya sejak awal.

Oleh karena itu, nasib akhir Ichibe seolah diputuskan sejak ia nekat menyerang Yhwach.

Tubuh biksu itu seketika hancur berkeping-keping dan hanya menyisakan bagian kepala dan kakinya saja.

Dengan demikian, sang pemimpin Divisi 0 kali ini kalah telak melawan Raja Quincy.

5. Shutara terjebak Bankai-nya sendiri dan mati dipanah Ishida

Shutara tumbang dipanah Ishida ( Dok. Pierrot / Bleach )

Di sisi lain, nasib Shutara juga tak jauh berbeda dengan Ichibe.

Meski efek Bankai-nya masih bekerja dengan baik, Shutara tak menyadari bahwa Ishida juga memendam kartu tersembunyi.

Yah, itu adalah The Antithesis yang membuatnya bisa menukar kondisi antar dua obyek. Dengan kata lain, Ishida bisa membuat Shutara terjerat Bankai-nya sendiri.

Alhasil, Shinigami itu malah terjebak oleh senjatanya sendiri dan mati dipanah oleh Ishida.

6. Ichibe berhasil hidup setelah namanya dipanggil Ichigo

Ichibe berhasil hidup lagi ( Dok. Pierrot / Bleach )

Usai momen kejatuhan Divisi 0, tim Ichigo sendiri akhirnya baru sampai di tempat kejadian.

Saat di sana, mereka sempat melihat sisa-sisa jasad Ichibe yang masih tergeletak. Pada momen itulah, Ichigo bisa mendengar suara mentornya yang menyuruh untuk memanggil namanya.

Begitu Ichigo menyebut nama Ichibe, sang biksu secara ajaib berhasil hidup meski kekuatannya jauh menurun dibanding dengan sebelumnya.

Ichibe pun menginformasikan kondisi saat ini dan meminta tim Ichigo untuk menghentikan Yhwach sebelum Soul King terbunuh. Jika sampai terlambat, seluruh dimensi spiritual akan runtuh akibat ketiadaan pasak penyeimbangnya.

7. Yhwach menikam Soul King

Yhwach menusuk Soul King ( Dok. Pierrot / Bleach )

Pada momen ini, mimpi Yhwach akhirnya terwujud.

Sang Raja Quincy akhirnya melangkah masuk ke dalam lokasi istana Soul King. Selama perjalanan terakhirnya, Yhwach sempat menggumam soal perang suci yang ia jalani demi melenyapkan kelemahan yang ditanamkan Soul King pada kaum Quincy.

Pada saat itulah, ia tanpa ragu menikam entitas penjaga keseimbangan dunia tersebut sambil menyebut Soul King sebagai ayah kandungnya.

8. Kyoraku menemui Aizen

Aizen dalam tahanan ( Dok. Pierrot / Bleach )

Seolah menyadari bahwa situasi di atas sana sudah masuk kondisi gawat darurat, Kyoraku terlihat menemui sosok yang pernah jadi momok Gotei 13.

Yah, dia adalah Aizen yang masih terlihat dibelenggu sepenuhnya.

Mungkin kalian agak bingung kenapa wajah Aizen tertutup sepenuhnya padahal saat berbincang dengan Yhwach di bagian pertama musim animenya, bagian muka shinigami keji itu sedikit terekspos.

Hal itu sendiri terjadi karena pada saat itu, penonton melihat dari perspektif Yhwach yang terpengaruh hipnotis Aizen sehingga ia bisa melihat gambaran wajah shinigami tersebut.

Itulah daftar hal menarik yang ada di episode pertama Bleach: Thousand-Year Blood War Part 3.

Bagaimana pendapat kalian?

Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut:

Discord: https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele: https://t.me/WargaDuniaku

Baca Juga: Dari Mana Asal Quincy di Bleach? Ini Sejarahnya!