TUTUP

13 Adegan Paling Menarik di Bleach: Thousand-Year Blood War Part 1

Salah satunya adalah lahirnya Zangetsu sebagai pedang ganda

Selain aksi tarung yang epik, Bleach: Thousand-Year Blood War juga menawarkan banyak adegan menarik di sepanjang cerita animenya, termasuk beberapa adegan plot twist yang sempat mengejutkan para pembaca manganya.

Apa saja adegan paling menarik di Bleach: Thousand-Year Blood War Part 1? Berikut daftarnya!

Baca Juga: 6 Pertarungan Terbaik di Bleach: Thousand-Year Blood War Part 1

13. Tensa Zangetsu gagal dicuri Ebern

Ichigo berhasil bebas dari mantra Ebern ( Dok. Pierrot / Bleach )

Yang ini terjadi saat Ichigo berduel melawan Ebern.

Saat itu, Ichigo yang merasa aneh karena Arrancar itu terus memprovokasinya akhirnya mencoba melepaskan Bankai. Pada saat itulah, Ebern pun langsung mengeluarkan medali Quincy dan melafalkan mantera untuk mencuri Tensa Zangetsu.

Di luar dugaan, upaya itu malah gagal sehingga Ichigo berhasil memberi Ebern luka fatal.

12. Ichigo tak sengaja memakai Blut Vene

Ichigo tak sengaja memakai Blut Vene ( Dok. Pierrot / Bleach )

Yang ini sendiri terjadi saat Ichigo menantang Yhwach bertarung.

Saat Yhwach menikam leher Ichigo dengan pedangnya, ia menyadari bahwa bilah senjatanya tak bisa menembus kulit pemuda tersebut.

Hal itu rupanya terjadi karena Ichigo tak sengaja mengaktifkan Blut Vene. Dari situlah, Yhwach menduga kalau pemuda itu telah membangkitkan ingatan rohnya karena kontak dengan penjara Quilge.

11. Rusaknya Tensa Zangetsu

Jugram mematahkan bankai Ichigo ( Dok. Pierrot / Bleach )

Setelah waktunya habis, Yhwach dan prajuritnya kembali ke kerajaannya.

Namun, Ichigo yang masih tak terima pun mencoba kembali menyerang dengan pedang Tensa Zangetsunya yang telah rapuh.

Melihat Ichigo mengancam rajanya, Jugram pun dengan sigap langsung mematahkan Tensa Zangetsu dengan pedangnya dan langsung mundur ke bayangannya.

Kejadian itu membuat Ichigo harus pergi ke istana Soul King untuk mendapatkan Asauchi miliknya yang akan ditempa langsung oleh Nimaiya.

10. Suara Zanpakuto milik Zaraki yang akhirnya bisa terdengar

Pedang Zaraki akhirnya bisa berbicara pada tuannya ( Dok. Pierrot / Bleach )

Adegan ini sendiri bisa dibilang seperti sambungan dari kejadian duel Ichigo dan Zaraki di mana Zangetsu hitam berkomentar kalau kapten tersebut tak bisa mendengar suara pedangnya.

Setelah berhasil membunuh Unohana dan mendapat nama Kenpachi secara resmi, Zaraki tiba-tiba mendengar suara dari pedang tersebut.

Pedang itu sempat menyebutkan namanya namun hal itu tak terdengar oleh para penonton.

9. Tercurinya Bankai para kapten Gotei 13

Bankai Byakuya diambil As Nodt ( Dok. Pierrot / Bleach )

Kejadiannya sendiri bermula saat para Shinigami kesulitan melukai para Quincy akibat kerasnya Blut Vene milik mereka.

Oleh karena itu, beberapa kapten divisi pun mulai melepaskan Bankai tanpa mempedulikan Mayuri yang masih sibuk menyelidiki fenomena yang terjadi pada Sasakibe.

Dan benar saja, para Sternritter yang melawannya pun langsung menggunakan medalinya dan mencuri Bankai para kapten.

8. Kematian Yamamoto Genryuusai

Yamamoto terkena tebasan dari Yhwach ( Dok. Pierrot / Bleach )

Adegan ini bisa dibilang cukup menyakitkan.

Saat itu, Yamamoto yang baru tahu kalau Yhwach yang sempat dilawan adalah sosok palsu yang kemudian dihabisi Raja Quincy itu sendiri setelah melaksanakan tugasnya.

Ketika hendak menyerang, Bankai Zanka no Tachi berhasil dicuri oleh Yhwach. Ia juga sempat mengeluarkan pedang reishi miliknya dan memotong Yamamoto menjadi dua.

Yamamoto sendiri sempat mencengkeram kaki Yhwach sampai tubuhnya dimusnahkan tanpa sisa.

7. Munculnya White, Hollow buatan Aizen

Isshin melawan White ( Dok. Pierrot / Bleach )

Momen ini terjadi saat Isshin mencoba menginvestigasi sendiri insiden kematian sejumlah shinigami di dunia manusia.

Saat itu, ia menjumpai sosok Hollow yang memiliki karaktersitik yang berbeda jauh dengan Hollow lainnya. Makhluk itu memiliki tubuh berwarna hitam dengan dua tangan yang membentuk bilah pedang dan lubang Hollow-nya tertutup.

Kemampuan tempurnya sendiri cukup mengerikan karena makhluk yang dipanggil White oleh Aizen memiliki keahlian tempur khas Shinigami sehingga sempat membuat Isshin kerepotan.

6. Pertemuan pertama Isshin dan Masaki

Isshin bertemu dengan Masaki untuk pertama kalinya ( Dok. Pierrot / Bleach )

Nasib Isshin mungkin akan berakhir sama seperti para rekannya jika perempuan satu ini tak menampakkan diri.

Saat Isshin sibuk bertarung melawan White, Masaki tiba-tiba muncul sehingga perhatian Hollow itu tertuju padanya.

Masaki berhasil mengalahkan White dengan cara membiarkan dirinya digigit oleh Hollow tersebut dan menembak kepalanya dalam jarak dekat. Gara-gara itu, perempuan tersebut nyaris kena ledakan Hollow jika Isshin tak buru-buru menyelamatkannya.

Setelah insiden itu berakhir, Masaki pun berkenalan dengan Isshin meskipun ia malah sempat lupa menanyakan nama Shinigami tersebut.

5. Kemunculan Divisi 0

Divisi 0 membawa Ichigo ke istana Soul King ( Dok. Pierrot / Bleach )

Kemunculan kelompok ini terjadi setelah peperangan dengan Quincy baru berakhir.

Mereka sendiri muncul atas titah Soul King secara langsung untuk membangun kembali Gotei 13 yang berantakan dan membawa sejumlah subjek yang dibutuhkan termasuk Ichigo.

Walaupun merupakan pasukan terkuat, nyatanya kehadiran Divisi 0 sempat membuat Ichigo dan lainnya sampai merasa keheranan karena kelompok ini muncul dengan gaya kocaknya yang di luar dugaan.

4. Bankai Minazuki

Unohana melepaskan Bankai Minazuki ( Dok. Pierrot / Bleach )

Yang ini terjadi saat Zaraki berduel melawan Unohana dalam perebutan nama Kenpachi.

Merasa waktunya untuk serius telah dimulai, Unohana pun melepaskan Bankai miliknya, Minazuki.

Berbeda dengan versi Shikai-nya yang bertujuan untuk menolong, Bankai-nya justru sangat mematikan di mana Unohana akan melepaskan cairan merah yang mematikan dan bahkan sampai membuat wajahnya dan juga Zaraki sampai meleleh.

Oleh karena itu, Unohana pun sampai belajar Kido penyembuhan untuk mengatasi efek Bankai pedangnya tersebut.

3. Soul King muncul untuk pertama kalinya

Soul King muncul untuk pertama kalinya ( Dok. Pierrot / Bleach )

Sosok yang bisa dibilang kunci penting dalam keseimbangan dunia Bleach akhirnya sempat muncul di adegan tambahan episode 8.

Saat itu, Ichibe tiba-tiba mendengar suara aneh dan berkata bahwa Soul King telah terbangun.

Pada saat itulah, kita bisa melihat sebagian wajah Soul King yang memperlihatkan kedua matanya yang berisi beberapa pupil.

2. Kemunculan generasi pertama Gotei 13

Generasi pertama Gotei 13 ( Dok. Pierrot / Bleach )

Ini bisa dibilang adalah salah satu adegan paling menarik di Bleach: Thousand-Year Blood War Part 1. Mungkin fans manga pun tetap terkejut melihatnya. 

Momen ini bisa dibilang sempat menghebohkan para penonton karena generasi pertama  sangat sedikit disinggung di cerita versi manga. 

Di adegan peperangan Quincy di masa lalu, kita bisa melihat aksi para anggota Gotei 13 di era awal yang dengan mudahnya membantai pasukan Yhwach.

Hebatnya lagi, sebagian dari mereka melakukan itu dengan diperlihatkan hanya menggunakan kemampuan pedang dan kekuatan fisik mereka semata.

Sasakibe muda juga ikut berpartisipasi dengan mendistraksi Yhwach sehingga Yamamoto bisa melancarkan serangan fatal ke Raja Quincy tersebut.

1. Terlahirnya pedang Zangetsu baru

Ichigo memegang Zangetsu yang asli ( Dok. Pierrot / Bleach )

Setelah sempat kehilangan Zanpakuto-nya dan bahkan gagal dalam ujian Asauchi dari Nimaiya, akhirnya Ichigo berhasil menyelesaikan tugasnya setelah mengetahui jati diri dan masa lalu keluarga dari Isshin.

Dengan demikian, Nimaiya pun bersedia menempa Zangetsu secara pribadi. Selama proses tersebut, ia juga mengungkapkan bahwa sosok pria hitam yang selama ini membantu Ichigo bukanlah jiwa Zanpakuto yang asli, melainkan manifestasi kekuatan Quincy-nya.

Meskipun demikian, Ichigo sendiri tetap menganggap baik Hollow dan Quincy dalam dirinya adalah Zangetsu.

Setelah proses penempaan selesai, Ichigo pun langsung menarik Zangetsu yang masih terbakar hingga panas reiatsunya berhasil membuat semua air di Hooden menguap.

Pada akhirnya, Zangetsu pun kembali lahir sebagai pedang ganda di mana yang besar adalah manifestasi kekuatan Hollow sedang yang pendek adalah wujud dari kekuatan Quincy-nya.

Itulah daftar adegan paling menarik di anime Bleach: Thousand-Year Blood War.

Bagaimana pendapat kalian?

Baca Juga: 6 Momen Keren di Bleach: Thousand-Year Blood War Episode 13