Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
LEGO punya banyak sekali seri, dan yang akan kita bahas kali ini adalah seri LEGO yang masuk bagian LEGO Technic, yaitu 42165 Mercedes-AMG F1 W14 E Performance Pull-Back.
Seperti apa pengalaman membangun dan tampilan dari LEGO Mercedes-AMG F1 W14 E Performance Pull-Back?
Simak review kami berikut ini!
1. Pengalaman membangun LEGO Mercedes-AMG F1 W14 yang terasa "teknik"-nya
LEGO Technic adalah lini di mana tampilan LEGO-nya nanti akan lebih realis dan mendekati dengan objek aslinya, tapi masih bisa dinikmati oleh anak-anak 7 tahun ke atas dan penggemar dewasa.
Tentunya pengalaman membangun LEGO 42165 Mercedes-AMG F1 W14 E Performance Pull-Back juga terasa beda dengan membangun LEGO pada umumnya.
Ada empat bagian dalam membangun LEGO ini, di mana bagian 1 dan 2 kita membangun rangkanya yang sangat menarik, seperti membangun mobil balap.
Nah di bagian 3 dan 4 adalah bagian luar dari Mercedes-AMG F1 W14 E Performance Pull-Back yang membuat pengalaman membangun LEGO 42165 ini jadi semakin terasa tekniknya.
Yang bikin menarik, memang ada juga beberapa bagian yang memberikan detail lebih, seperti part Pull-Back yang mirip mesin mobil, atau part karet yang menambah detailnya, plus decal atau stiker yang ikut menopang detail LEGO ini.
2. Hasil jadinya terasa sangat bagus untuk dipajang, terutama bagi kamu yang suka dengan mobil balap F1
Tidak perlu diragukan lagi kalau pengalaman membangun LEGO Technic ini sangat menyenangkan, tapi bagaimana hasil jadinya?
Yang menarik, hasil jadi dari seri LEGO Technic termasuk 42165 Mercedes-AMG F1 W14 E Performance Pull-Back ini mencoba menyerupai objek aslinya, tapi unsur LEGO di dalamnya masih terasa.
Saat dipajang, tampilannya lebih menyerupai kendaraan aslinya jika dilihat sekilas, jadi sangat cocok bagi kamu yang suka dengan mobil F1 aslinya.
3. Jangan lupakan fitur Pull-Back yang juga seru, meskipun sebagian dari kamu mungkin akan jarang menggunakannya
Dari tadi "Pull-Back" disebut-sebut, itu apa sih? Pull-Back adalah fitur di LEGO 42165 ini di mana kalau kita mundurkan, maka mobilnya akan melaju ke depan.
Yang saya suka dari fitur Pull-Back ini, part Pull-Back-nya menyerupai badan mesin mobil (di dekat roda belakang, warna abu-abu dengan logo LEGO).
Saat ditarik dan LEGO ini melaju, suaranya pun seakan memberikan kesan kalau ini mobil balap.
Meskipun saya yakin banyak di antara kamu yang akan jarang menggunakan fitur ini, karena mungkin lebih banyak yang suka memajangnya saja, tapi tetap ini fitur yang menarik.
Kesimpulannya, LEGO 42165 Mercedes-AMG F1 W14 E Performance Pull-Back adalah LEGO yang sangat menarik untuk dikoleksi terutama kalau kamu suka seri Technic dan suka mobil balap F1!
Baca Juga: Rangkaian LEGO Mobil Balap Baru Hadir! Dari BMW Sampai McLaren Racing!