Kalau lagi bete, mending cek 5 momen Lucu K-Pop ini! Bisa bikin kamu ketawa loh!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow
WhatsApp Channel &
Google News
Di balik karisma dan kerennya K-Pop idol ada saja hal-hal lucu yang terjadi baik itu sengaja maupun tidak. Mulai dari isengnya video rekaman sendiri (selca), penampilan di panggung atau di acara fan sign, sampai tingkah laku fans yang lucunya bikin ngakak. Kadang harus kita sadari bahwa K-Pop idol juga manusia. Jadi wajar saja mereka bisa melakukan kesalahan dan melakukan hal lucu. Berikut Duniaku.net bahas 5 momen lucu seputar K-Pop yang bisa bikin kamu ketawa! Tingkah laku fans yang satu ini bikin salah satu solois cantik bernama Heize tidak bisa lanjut bernyanyi. Saat Heize sedang menyanyikan lagu hits-nya Don't Come Back di salah satu acara, seorang fan laki-laki mengenakan baju berwarna kuning terlihat menari dengan asik diiringi nyanyian perempuan bernama asli Jang Da-hye. Cameraman berhasil mengangkap tingkah fan tersebut dan akhirnya ditampilkan tepat di layar belakang tempat Heize berdiri. Karena banyak fan lain yang tertawa dan menunjuk ke arah layar tersebut, Heize memutarbalikkan badannya sambil melihat tingkah fan berbaju kuning itu. Heize kemudian tidak bisa menahan tertawa, alhasil dirinya makin terbahak-bahak. Namun akhirnya ia tetap mencoba melanjutkan penampilan sambil mengalihkan pandangan ke arah yang lain. Kalau biasa para rookie (grup K-Pop yang baru debut) selalu menjaga image group-nya mungkin hal ini menjadi pengecualian untuk Yerin. Pada 2015 lalu Yerin sempat diundang ke acara SBS Running Man sebagai salah satu perwakilan dari girl group GFriend. Nggak pakai malu, Yerin langsung menari dengan bebas di lagu Show Me Your BBA SAE karya DJ Hanmin demi mendapatkan hadiah tambahan untuk misi. Karena terlalu bersemangat menari, tanpa disengaja ia menendang mukanya sendiri saat sedang mengangkat kaki. Di sela-sela Yerin kesakitan, lagu debut dari Gfriend pun diputar. Saat lagu ">Glass Bead (유리구슬) dimainkan, rasa sakitnya hilang dan ia berubah 180 derajat menjadi seorang anggota girl group yang anggun. Ia menari dengan gemulai sampai pada akhirnya lagu BBA SAE diputar kembali. Yerin kembali menari dengan heboh menghiraukan image-nya yang manis itu. Seluruh guest maupun cast dari Running Man tertawa melihat tingkah Hyeri. Pada akhirnya ia mendapatkan hadiah ekstra yang diharapkan sebelumnya. Momen lucu K-Pop selanjutnya datang dari grup BTS! Member BTS memang terkenal akan tingkahnya yang usil sih. Suatu kali saat Rap Monster sedang tidur, V dan Jungkook malah merekam dirinya. Sambil menghela nafas bersuarakan 'hah', video yang diunggah ke Twitter official BTS (@bts_twt) ini kabarnya sudah dihapus. Namun para ARMY (sebutan penggemar BTS) masih sempat mengabadikan tingkah konyol dari V dan Jungkook. Iseng banget! Weekly idol memang setiap minggunya selalu mengundang grup K-Pop berbeda. Biasanya para K-Pop yang baru comeback akan diundang ke acara ini. Suatu waktu, Teen Top diundang menjadi guest untuk episode ke 32. Dalam episode tersebut, Teen Top mengikuti game di mana mereka harus merobek plastik pembungkus. Tidak menggunakan tangan ataupun alat lain, boy group ini harus merobeknya dengan muka mereka. Setiap member alhasil menampilkan ekspresi yang lucu karena wajahnya tertekan dengan plastik itu. Bahkan salah satu member yang bernama Ricky sempat kesulitan merobek plastik tersebut hingga harus dibantu oleh Niel. Momen lucu K-Pop terakhir datang dari program survival M-Net Produce 101 season 2! Untuk melepas penat dari hari-hari berlatih sebagai trainee, tim produksi memberikan sedikit refreshing yang unik bagi mereka. Awalnya mereka diberikan instruksi untuk menyampaikan pesan sambil menghadap cermin. Ternyata ini adalah rencana hidden camera prank khusus untuk para trainee dari Produce 101 season 2. Tim produksi sudah menempatkan seroang wanita berambut panjang, berbaju putih, dan berias seram duduk di balik cermin sambil nantinya mengagetkan para trainee. Tidak jarang para trainee menunjukkan ekspresi ketakutan yang lucu. Ada yang menutup telinganya, bertepuk tangan, mengangkat kakinya ke atas, mendorong meja, melempar kursi, sampai-sampai ada trainee yang jatuh dari kursi karena terkejut melihat perempuan dibalik cermin itu. Melihat reaksi lucu itu sang 'hantu' pun sampai ikut tertawa. Itu dia lima momen lucu K-Pop versi Duniaku.net. Semoga bisa menghibur hari kamu!