Seperti apa sih kualitas serial animasi terbesar Cina ini sehingga dibawa ke Indonesia?
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow
WhatsApp Channel &
Google News
Salah satu publisher game di Indonesia, Maingames telah membawa serial animasi terlaris di Cina ke Indonesia beserta dengan game mobile-nya.
Apakah kamu pernah menonton serial-serial Cina yang dahulu disiarkan di TV lokal Indonesia seperti
Kera Sakti atau
Pendekar Rajawali. Kedua film tersebut dibawa ke Indonesia karena memiliki kesuksesan di negara asal mereka. Siapkan diri kamu karena serial terkenal asal negeri tirai bambu berikutnya hadir di Indonesia. [duniaku_baca_juga] Adalah
Bu Liang Ren: Pedang Naga, sebuah serial animasi yang diproduksi oleh Rocen, grup bisnis asal Cina yang bergerak di bidang properti, edukasi, teknologi, hingga animasi sejak tahun 2003.
Bu Liang Ren: Pedang Naga bercerita tentang Li Xingyun, seorang yatim yang diasuh oleh kakeknya yang tewas dibunuh oleh Hei Wuchang dan Bai Wuchang, dewa dan dewi kematian yang menjadi sosok penjahat dalam serial film ini. Namun, ia juga memiliki seorang kerabat dekat bernama Lu Linxuan yang mengalami nasib yang sama setelah dewa dan dewi kematian membunuh ayahnya. [duniaku_adsense]
Ternyata, tokoh-tokoh jahat dari film ini mengincar pedang naga yang bisa membawa keabadian dan Li Xingyun sang tokoh utamalah yang merupakan satu-satunya pewaris pedang naga tersebut dan hanya ialah yang mampu membuka kunci menuju keabadian. Tak lama kemudian nama Li Xingyun menjadi terkenal dan menjadi sasaran para penguasa-penguasa serta organisasi yang menginginkan keabadian. Bersama Lu Linxuan, kedua tokoh baik akan berlatih dengan guru silat ternama bernama Yang. Mereka akan melewati petualangan mengagumkan dan berbahaya. [read_more id="306255"] Serial yang sudah masuk
season 2 di Cina ini baru saja masuk ke Indonesia pada tanggal 19 April lalu dimana episode pertama dan kedua dirilis secara bersamaan. Kamu bisa menyaksikan keseruan menonton
Bu Liang Ren: Pedang Naga di Youtube Channel BuLiangRen. Episode terbaru akan dirilis tiap minggunya pada hari jum'at pukul 5 sore.
Tidak hanya film saja, Maingames juga akan merilis dalam waktu dekat ini game
Bu Liang Ren: Pedang Naga untuk smartphone Android. Mereka belum menjelaskan mengenai kapan akan diluncurkan, tetapi sudah dipastikan game ini akan mirip dengan
Ragnarok Online dan bersifat RPG dimana kamu bisa memilih
job dan juga fraksi yang ingin kamu mainkan. Jadi, bagaimana menurut kamu? Apakah kamu akan menonton
Bu Liang Ren: Pedang Naga atau juga memainkan gamenya?
Diedit oleh Fachrul Razi