TUTUP

Max Payne versi Mobile Segera Menuju Android dan iOS!

Setelah membawa salah satu franchise terbesarnya, Grand Theft Auto (GTA) ke mobile, Rockstar juga mengambil ancang-ancang untuk membawa ahli bullet time, Max Payne untuk "mencicipi" platform serupa. Siapkan gadget kamu dan tunggu tanggal mainnya!

Ketika dahulu Rockstar mengumumkan akan me-remake Grand Theft Auto III (GTA III) untuk mobile, sebenarnya kabar bahwa Rockstar juga akan me-remake Max Payne untuk mobile juga santer terdengar. Namun pada saat itu, Rockstar masih bungkam tentang platform mana yang akan dikunjungi oleh Max Payne versi mobile nantinya. Namun semua teka-teki itu sudah dijawab oleh Rockstar, dimana Max Payne versi mobile akan segera mengunjungi Android dan iOS! Bukan hanya mengumumkan bahwa Max Payne akan memilih Android dan iOS sebagai platform-nya, namun Rockstar juga membocorkan bahwa mereka sudah siap merilis game ini pada tanggal 12 April untuk iOS dan 26 April untuk Android! Yap, kabar ini tentu mengejutkan sebagian orang, karena hingga Februari lalu Rockstar juga masih belum menunjukkan tanda-tanda "kehidupan" dari game ini. Beberapa fitur dan screenshot juga sudah ditunjukkan oleh Rockstar untuk game yang akan mengambil nama Max Payne Mobile sebagai judul resminya ini. Untuk Android, Rockstar mengumumkan bahwa game ini untuk awal-awal hanya dikhususkan untuk gadget yang menggunakan prosesor Tegra saja. Rockstar juga memperkenalkan sebuah fitur baru, Social Club namun belum membeberkan detailnya. Sepertinya sih fitur ini nantinya akan mirip dengan Open Feint, dimana kamu bisa saling membagikan nilai kamu dalam leaderboard yang terintegrasi. Fitur lainnya? Kamu bisa mengkustomisasi letak tombol virtual di layar sesuka kamu. Belum ada bocoran berapa nantinya Rockstar akan menjual game ini di pasaran. Namun kilas balik saat mereka merilis GTA III dengan hargaUS $ 4.39 (sekitar Rp 40.000), maka kemungkinan game ini juga akan mendapatkan banderol harga yang sama atau mungkin juga berbeda tipis. source: droidgamers.com