Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Melakukan kustom model kit (biasa dikenal dengan Model Gundam, karena model kit seri Gundam lebih dominan) merupakan hobby yang sudah lama dikenal di Jepang, bahkan kini sudah merambah ke negara lain, termasuk Indonesia. Para pekerja kustom model kit memang selalu membuat orang awam terkesima dengan hasil kerjaan mereka. Untuk melakukan kustom sebuah model kit, tidak boleh asal-asalan, diperlukan sebuah tema pendukung agar hasil model kit yang dikostum tersebut berakhir maksimal. Yang paling baru, seorang pria asal Jepang yang nama samarannya adalah Momiboku, berhasil membuat jutaan netizen Twitter terkesan karena kustom model kit Star Wars yang ia kerjakan. Ia berhasil mengubah model kit Star Wars 3-CPO dan juga R2 D2 menjadi robot Nobi Nobita dan Doraemon. Tujuan utama Momiboku membuat kustom model kit ini adalah untuk diikutkan lomba kontes meng-kustom mainan yang diadakan di Yellow Submarine Store, Chiba City, Jepang. https://twitter.com/momiboku/status/701333895443140608 Untuk model kit yang digunakan untuk membuat karakter Doraemon dan Nobita versi Star Wars ini adalah model kit Star Wars seri 3-CPO dan BB-8 & R2-D2 berskala 1/12 yang dirilis oleh Bandai. https://twitter.com/momiboku/status/701605018739220481/ https://twitter.com/momiboku/status/701606021525950464/ Tema yang menjadi konsep utama Momiboku untuk membuat kustom model kit ini adalah menggabungkan karakter barat dengan dunia manga penuh kejutan dari Jepang. Untuk model kit Nobi Nobita-nya, perlu kerja ekstra dalam membuatnya. Karena dari pabrik model kit 3-CPO ini ber-coating chrome emas, maka ia harus merontokan coating emas tersebut terlebih dahulu. Setelah berhasil merontokan cat-nya, model kit ini siap dicat dengan skema warna dari Nobita, lengkap dengan kaos kuning dan kacamatanya. https://twitter.com/momiboku/status/701606541351264256/ https://twitter.com/momiboku/status/701367454786715648 Sedangkan untuk kustom model kit Doraemon-nya berbasis pada model kit R2-D2. Namun Momiboku sedikit memberikan tambahan part agar ciri khas dari Doraemon tampak. Ia menambahkan "kantong ajaib" disekitar perut R2-D2. Selain itu, ia juga memberikan visor tambahan agar terlihat memiliki dua mata seperti Doraemon. Tak lupa juga tambahan lonceng khas Doraemon. Momiboku juga melakukan penghilangan part-part yang mengganggu seperti tombol-tombol yang ada di kepala R2-D2. Skema warna yang ia pakai adalah biru muda, biru tua, putih, dan abu-abu. Ia juga menggambar wajah Doraemon untuk menambah kesan realistis. Dan terakhir, Momiboku membuat sebuah panggung display mini beserta tulisan kanji "Star Wars" yang ditulis membentuk logo Doraemon di Jepang. https://twitter.com/momiboku/status/701614002426654720/ https://twitter.com/momiboku/status/701700510022127616 Bagaimana menurut pembaca sendiri? Apakah kamu juga terkesan dengan kustom model kit Star Wars bertema Doraemon yang dilakukan oleh Momiboku ini? Jika iya, kita doakan saja model kit Star Wars bertema Doraemon-nya menang. Setuju?Seorang pria Jepang berhasil membuat banyak orang terpukau dengan hasil karya kustom model kit Star Wars bertema Doraemon bikinannya.