Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow
WhatsApp Channel &
Google News
Piala Eropa bukan halangan bagi pesepakbola muslim ini dalam menjalankan ibadahnya.
Ada keunikan di Piala Eropa 2016 kali ini. Pelaksanaan
pesta sepak bola benua biru ini bertepatan dengan bulan suci bagi umat Islam, Ramadan. Tentunya ini menjadi hiburan tersendiri bagi masyarakat Indonesia, karena beberapa jadwal pertandingan Piala Eropa berlangsung pada dini hari, bersamaan dengan masa santap sahur. Berbeda halnya dengan para pesepak bola Eropa yang beragama muslim, di mana mereka harus mengerjakan ibadah puasa sekaligus menjalankan kewajiban untuk membela negaranya masing-masing. Nah berikut Duniaku telah rangkum pesepak bola muslim yang akan bertanding di Piala Eropa nanti.
[page_break no="1" title="Paul Pogba"]
Mungkin banyak yang belum mengetahui jika Paul Pogba merupakan seorang muslim. Pemain andalan Juventus dan Prancis ini memeluk agama Islam karena mengikuti jejak ibunya, Yeo, yang merupakan muslim yang taat. Tak jarang sebelum mulai pertandingan, Paul Pogba mengadahkan kedua tangannya seraya berdoa diberi kemudahan saat bertanding.
[page_break no="2" title="Emre Can"]
Pemain Jerman keturunan Turki ini memang terkenal sebagai muslim yang taat. Sebelum bergabung bersama Liverpool, Emre Can sempat membuat mantan klubnya, Bayern Munchern untuk membangun sebuah mesjid kecil sebagai tempat ibadah. Selain Emre Can, Bayern juga memang memiliki sejumlah punggawa yang beragama Islam seperti Frank Riberry. Di Liverpool ibadah Emre Can lebih sering ditemani Kolo Toure yang juga merupakan muslim taat.
[page_break no="3" title="Arda Turan"]
[read_more id="255271"] Terkenal garang di atas lapangan, namun hati Arda Turan tetap taat pada perintah agama. Turan merupakan salah satu dari sekian banyak pemain Turki yang beragama Islam. Turki yang penduduknya mayoritas memeluk agama Islam, memang banyak membawa pemain muslim ke Piala Eropa kali ini, termasuk Nuri Sahin dan Hakan Calhanoglu.
[page_break no="4" title="Mesut Ozil"]
Sejak muda, Ozil digadang-gadang sebagai
The New Zinedine Zidane. Bukan hanya
skill kedua pemain cukup mirip, tetapi mereka juga termasuk pesepak bola muslim yang taat. Ozil memang dikenal tak malu untuk menunjukan gestur bahwa ia seorang muslim. Bahkan sebelum pergi ke Prancis, Ozil menyempatkan diri untuk umroh ke tanah suci.
[page_break no="5" title="Sami Khedira"]
Sama halnya dengan Emre Can dan Mesut Ozil, Sami Khedira merupakan pemain Jerman keturunan Turki yang memeluk agama Islam. Sempat terancam tak bisa ikut Piala Eropa 2016 karena cedera, akhirnya Sami Khedira mampu bangkit dan berhasil mengisi skuat Timnas Jerman dan menemani beberapa pesepakbola muslim di Timnas Jerman.
[page_break no="6" title="Marouane Fellaini"]
Belgia memang memiliki banyak pemain yang beragama Islam. Salah satunya adalah Marouane Fellaini. Dibeli dari Everton, Fellaini gagal menunjukan performa terbaiknya saat membela Manchester United. Di Piala Eropa kali ini, Fellaini akan bahu membahu membawa Belgia merebut gelar juara. Meskipun Piala Eropa merupakan kompetisi yang ketat dan butuh stamina prima, semoga tidak menyurutkan niat para pesepak bola muslim yang bermain dalam menjalankan ibadah puasa. Kamu tahu siapa lagi pesepak bola muslim yang tampil di Piala Eropa kali ini?