Apakah benar jika alien itu ada? Mungkin kamu bisa menjawab pertanyaan itu setelah melihat deretan penampakan UFO yang sempat menggegerkan masyarakat dunia ini!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow
WhatsApp Channel &
Google News
Apakah benar jika alien itu ada? Mungkin kamu bisa menjawab pertanyaan itu setelah melihat deretan penampakan UFO yang sempat menggegerkan masyarakat dunia ini!
Konon katanya manusia tidak tinggal sendirian di alam semesta yang luas ini. Meskipun masih sering mengundang kontroversi, tak sedikit orang yang mengakui jika ada kehidupan lain di alam semesta. Hal ini tak terlepas dari banyaknya temuan penampakan makhluk asing yang acap kali terekam oleh kamera. Tentu saja penampakan benda asing yang biasa disebut
Unidentified Flying Object atau UFO semakin menguatkan dugaan adanya kehidupan lain selain di bumi. [read_more id="287283"] Jika kita tarik ke belakang, cukup banyak penampakan UFO yang berhasil terekam oleh manusia. Bahkan beberapa penampakan UFO ini sampai membuat gaduh dunia dan menimbulkan banyak teori konspirasi mengenai keberadaan alien. [page_break no="1" title="UFO Muncul Bersama Pesawat Edwards Air Force Base"]
Terjadi pada tahun 1957 di California. Terlihat cukup jelas bagaimana sebuah benda misterius melayang layang di sekitar pesawat Jet B-47. Benda yang diduga UFO tersebut diambil oleh seorang juru kamera yang sedang mengabadikan penerbangan pesawar dari Edwards Air Force Base. Sontak saja penampakan UFO itu langsung mengundang perdebatan. Ada yang menyangkal jika foto tersebut hanyalah rekayasa belaka, namun tak sedikit pula yang mempercayai penampakan UFO di siang hari itu. [page_break no="2" title="Tiga Cahaya Misterius di Manhattan"]
Pertama kali dipublikasikan oleh Aerial Fenomena Grup, foto penampakan UFO ini langsung membuat heboh para peneliti UFO. Foto yang diambil di atas langit Manhattan tersebut menunjukan tiga buah cahaya misterius yang melayang layang tanpa alasan yang jelas. Foto tersebut diambil oleh Philipe Orego dari New Jersey tahun 1984, dan para peniliti pun menuturkan jika tidak ada tanda-tanda rekayasa dari foto tiga cahaya misterius di Manhattan itu. [page_break no="3" title="Penampakan di Olimpade London 2012"]
Belum ada yang bisa memprediksi kapan dan di mana UFO akan muncul. Termasuk ketika sebuah UFO tiba-tiba muncul dalam acara pembukaan Olimpiade London 2012. UFO misterius tersebut mulai terlihat ketika dimulainya pertunjukan kembang api. Banyak orang yang mengira jika penampakan beda asing yang melayang layang itu hanyalah balon terbang ataupun pesawat yang digunakan dalam acara pembukaan Olimpiade London 2012. Namun pihak penyelenggara membantah jika tidak ada pesawat yang seharusnya ada di daerah sekitar stadion selama waktu itu.
Penampakan UFO apalagi yang menyita perhatian dunia? Cek di halaman kedua.
[page_break no="4" title="Battle Of Los Angeles"]
Mungkin dari deretan penampakan UFO yang pernah terjadi, kemunculan UFO di langit Los Angeles adalah yang paling epik. Bagaimana tidak, kehadiran UFO itu langsung menarik banyak minat sehingga ada beberapa lampu sorot yang seakan fokus pada satu titik di langit yang dipercaya adalah UFO. Kejadian yang terjadi selama Perang Dunia II ini pun turut mengilhami sebuah film berjudul
Battle of Los Angeles. [duniaku_adsense] [page_break no="5" title="Bola Merah di Bandara Swiss"]
Kemunculan UFO tak hanya ada di negara Amerika Serikat saja. Beberapa negara di Eropa pun tak luput dari penampakan UFO misterius, dan salah satunya adalah Swiss. Pada musim panas tahun 1966 seorang pejabat penerbangan tidak sengaja mengambil foto pesawat ketika sedang mendarat. Namun siapa sangka, ada dua buah objek berwarna merah yang terbang di sekitar bandara. Foto tersebut kemudian dirilis ke publik oleh pilot pesawat, Ferdinand Schmid. [page_break no="6" title="UFO di Salatiga"]
Indonesia pun tak ketinggalan menjadi tempat favorit kemunculan UFO. Salah satunya terjadi pada hari Minggu, 12 Oktober 2003. Di tengah cuaca terik kota Salatiga, siapa sangka muncul sebuah piring terbang misterius yang secara tak sengaja terekam kamera. [read_more id="293067"] Namun perlahan UFO itu berubah warna menjadi transparan sehingga dalam sekejap langit hanya tampak kosong dan benda itu menghilang. [page_break no="7" title="Menghebohkan Jakarta"]
Meskipun banyak menuai perdebatan dan dianggap
hoax, namun penampakan UFO di langit kota Jakarta ini cukup membuat geger masyarakat Indonesia kala itu. Bermula ketika seseorang yang tidak disebutkan namanya memotret sebuah benda asing mirip UFO yang sedang terbang di daerah Jalan Pakubuwono VI, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Jika dilihat secara teliti, benda asing tersebut memang cukup mirip dengan piring terbang atau UFO yang biasa kita lihat dalam film-film Hollywood. [duniaku_baca_juga] Nah setelah melihat deretan penampakan UFO di atas, apakah kamu percaya jika UFO dan alien itu benar-benar ada?
Diedit oleh Arya W. Wibowo