TUTUP

8 Olahraga Absurd yang Sebaiknya Kamu Coba Sekali Seumur Hidup

Kalau kamu bosan sama olahraga yang itu-itu saja, ada baiknya kamu cobain deh 8 olahraga absurd ini.

Kita semua sudah sama-sama tahu kalau tujuan olahraga tuh untuk menyehatkan jasmani dan rohani. Olahraga pun banyak macamnya mulai dari jogging, futsal, catur, badminton dan masih banyak lagi. Tapi rasa-rasanya olahraga kayak gitu sudah mainstream banget untuk dimainkan.

Nah, kalo kamu ingin mencoba tantangan baru, ada baiknya kamu coba deh beberapa olahraga absurd dan unik yang pernah tercipta di muka bumi berikut ini:

[page_break no="1" title="Cycleball"]


Kamu suka main basket? Main futsal juga? Sama balap sepeda? Nah kalau begitu mending gabungin ketiga kegiatannya itu jadi satu dengan nama Cycleball. Yang kamu perlukan cuma sepeda, lapangan futsal dan bola. Cara mainnya adalah kamu berusaha memasukkan bola ke gawang sambil menaiki sepeda. Terdengar mudah? Mungkin kamu perlu mencobanya sendiri.


[page_break no="2" title="Chess boxing"]


Lagi-lagi menggabungkan beberapa cabang olahraga menjadi satu. Apa jadinya kalau permainan catur digabungkan dengan tinju? Ya terciptalah chess boxing. Di sini kamu dituntut untuk memiliki kekuatan otot dan otak yang seimbang. Karena olahraga ini mengharuskan kamu memainkan catur dan tinju secara bergantian.


[page_break no="3" title="Underwater Hockey"]


Kalau biasanya hoki dimainkan di atas permukaan es, kali ini sedikit berbeda. Karena sesuai namanya, olahraga ini menjadikan bawah air sebagai arenanya. Alih-alih menggunakan stik hoki yang berukuran panjang, para pemain underwater hockey cenderung menggunakan stik pendek demi mobilitas saat menyelam.


[page_break no="4" title="Giant Pumpkin Kayaking"]


Perlombaan absurd ini merupakan acara tahunan setiap bulan Oktober di Kanada, tepatnya di Danau Pesaquid. Perlombaan giant pumpkin kayaking diciptakan oleh Danny Dill tahun 1999. Dan sejak itulah, olahraga tersebut rutin diadakan sampai tahun 2011.


[page_break no="5" title="Outhouse Racing"]


Sama halnya dengan giant pumpkin kayaking, outhouse racing juga merupakan acara tahunan yang rutin diadakan di Michigan. Satu tim terdiri dari 3 orang, di mana 2 orang bertindak untuk mendorong, dan seorang mengemudi ‘outhouse’ tersebut sampai melewati garis finis.


[page_break no="6" title="Dwarf Tossing"]


Dwarf Tossing paling sering dimainkan di pub atau bar. Seperti namanya Dwarf yang memiliki arti orang cebol, fokus utama permainan ini adalah melemparkan orang cebol ke sebuah matras. Pemain yang dapat melemparkan orang cebol itu paling jauh, dialah pemenangnya. Kegiatan ini cukup populer karena sering dimainkan di beberapa negara seperti Amerika, Perancis dan Kanada.


[page_break no="7" title="Wife Carrying"]


Wife Carrying merupakan kontes di mana pria menggendong istrinya dengan cara terbalik dalam sebuah trek yang telah ditentukan. Meskipun aneh dan unik, tapi olahraga ini cukup terkenal dan banyak peminatnya. Maka tak heran sejak tahun 1999 ada perlombaan khusus Wife Carrying yang diselenggarakan di Finlandia.


[page_break no="8" title="Cheese Rolling"]


Dalam permainan Cheese Roling, sebuah keju berbentuk lingkaran dilempar dari atas bukit dan puluhan orang berlomba-lomba untuk menangkapknya. Kecepatan keju tersebut bisa mencapai 112 km/jam sehingga perlu keterampilan khusus untuk menangkap keju yang turun dengan kecepatan tinggi tersebut. Olahraga ini juga bisa dikatakan sebagai olahraga ekstrim karena tak sedikit orang yang mengalami cedera saat berlari menuruni bukit.