Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Roronoa Zoro adalah salah satu karakter utama yang diperkenalkan dalam serial shounen terpopuler karya orisinal Eiichiro Oda, yaitu One Piece. Dia merupakan kru Topi Jerami yang dikenal akan loyalitasnya terhadap rekannya, terutama kepada sang kapten Monkey D. Luffy.
Tak hanya setia, Zoro juga dikenal sebagai pribadi yang tegas dan selalu objektif dalam berpikir maupun bertindak. Jangan lupa pula, Zoro adalah sosok yang pantang menyerah pada mimpinya. Dia pun rela bertaruh nyawa demi menyelamatkan orang-orang terdekatnya.
Kata-kata bijak Zoro di One Piece adalah ungkapan yang mampu menginspirasi banyak orang. Tak hanya itu, dialog-dialog yang dituturkan juga membuktikan betapa ia sangat menjunjung tinggi persahabatan di atas segalanya.
Nah, inilah beberapa kata-kata bijak Zoro yang memotivasi. Simak, yuk!
1. Kata-kata bijak Zoro One Piece
1. "Jika tak mencoba, kau tak akan tahu hasilnya."
2. "Aku tak berbohong. Janji harus ditepati."
3. "Apa pun masalahnya, kalau laki-laki memutuskan berduel untuk menyelesaikan masalah, maka pemenangnya hanya akan ditentukan lewat pertarungan tersebut."
4. "Di medan perang, penderitaan akan mendapat sambutan hangat."
5. "Jika kamu tidak bertarung dengan kekuatanmu yang sebenarnya, itu akan menjadi hal yang paling memalukan."
6. "Jika anggota sudah tak bisa menerima keputusan pemimpinnya, pergi saja. Kelompok yang sudah tak memercayai pemimpinnya tak akan bertahan."
7. "Kita tak bisa menerima orang yang mempermainkan kepercayaan kita begitu saja."
8. "Jika keajaiban itu tidak berpihak pada kita, maka kita sendiri yang akan membuat keajaiban itu."
9. "Jika dunia jahat padamu, hadapilah. Tak ada orang yang bisa membantu jika kau sendiri tak berusaha."
10. "Kelompok yang sudah kehilangan kepercayaan pada kaptennya, tidak akan bisa bertahan."
2. Quotes Zoro One Piece
11. "Itulah yang harus dilakukan sosok Pemimpin. Kalau kau bimbang, siapa lagi yang bisa kami percaya?"
12. "Aku tidak peduli apa yang dikatakan orang."
13. "Seseorang akan jadi lebih kuat bersamaan dengan halangan dan ombak yang menghadang."
14. "Jangan ganggu seseorang yang tengah bahagia."
15. "Seseorang akan menjadi lebih kuat seiring dengan rintangan dan terpaan ombak yang menghadangnya."
16. "Jika kau tidak mencoba, maka kau tidak akan tahu hasilnya. Lagipula, kita akan mati nanti. Kenapa tak kita coba dengan serius dan bersungguh-sungguh?"
17. "Jika kamu melakukan sesuatu yang membuatku meninggalkan ambisiku, kamu akan mengakhiri hidupmu dengan pedangku."
18. "Kamu harus menerima kenyataan bahwa kamu bukan yang terbaik dan punya semua keinginan untuk berusaha menjadi lebih baik daripada siapa pun yang kamu hadapi."
19. "Kita tak bisa menerima begitu saja orang yang telah mempermainkan kepercayaan kita."
20. "Ketika kita mencintai seseorang, pastikan bahwa kita benar-benar siap untuk patah hati karenanya."
3. Kata-kata keren Zoro One Piece
21. "Apapun yang terjadi aku harus bertahan hidup. Akan aku lakukan apapun yang harus kulakukan."
22. "Tak peduli apa yang dikatakan orang, aku tak akan melakukan hal yang bertentangan dengan prinsipku."
23. "Ketika aku memutuskan untuk mengikuti mimpiku, aku sudah membuang hidupku."
24. "Dalam pertarungan sesungguhnya tidak ada laki-laki atau perempuan."
25. "Meskipun kita kalah jumlah, bukan berarti mereka yang terkuat."
26. "Jika aku bahkan tidak bisa melindungi kapten, ambisi apapun tidak ada artinya!"
27. "Yang boleh memanggilku bodoh hanya diriku sendiri."
28. "Luka di punggung adalah aib seorang pendekar pedang."
29. "Seorang laki-laki tak boleh mundur dari pertarungan."
30. "Jalan seorang laki-laki harus berdarah dan berair mata. Penderitaan itulah yang akan menempa hidupmu."
31. "Menyerang dari belakang adalah hal yang sangat memalukan."
32. "Aku akan menjadi pendekar pedang terkuat di dunia!"
33. "Saat kamu berpikir bahwa kamu tak akan bisa mengalahkanku, seharusnya kamu segera berlari."
34. "Aku tak peduli tentang apapun yang dikatakan oleh orang-orang, tetapi aku tak mau melakukan sesuatu yang bertentangan dengan prinsipku."
35. "Aku tak membenci siapapun di dunia ini karena aku tahu bahwa semua orang memiliki masa lalu dan masa depan."
Nah, itulah deretan kata-kata bijak Zoro di One Piece yang memotivasi. Mana quotes favoritmu?
Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut:
Discord: https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele: https://t.me/WargaDuniaku
Baca Juga: 85 Quotes One Piece, Kata-Kata Bijak yang Menginspirasi!