Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow
WhatsApp Channel &
Google News
Baru-baru ini Sanji diperlihatkan mendapatkan kekuatan baru dari Raid Suit miliknya: kemampuan untuk tidak terlihat! Akhirnya impian Sanji untuk menggunakan kekuatan Buah Iblis Suke Suke telah terkabulkan! Tapi kira-kira siapa yang lebih unggul antara Sanji dan Shiliew? Simak spekulasinya oleh duniaku.net berikut ini! Sanji dan Shiliew, keduanya memiliki kekuatan untuk menghilang! Hal yang membedakan adalah sumber kekuatan tersebut. Sanji mendapatkan kemampuan itu dari teknologi Germa sementara Shiliew mendapatkannya setelah membunuh Absalom dan memakan Buah Iblis Suke Suke miliknya. Jadi manakah yang kira-kira lebih kuat antara teknologi Germa dan Buah Iblis? Sumber: manga One Piece 931[/caption] Menurut penulis sendiri, kemampuan Sanji dan Shiliew ini pada dasarnya tidak benar-benar sama. Menurut perkataan Law, kostum Sanji bisa membuatnya menampilkan apapun yang ada di latar belakang Sanji ke tubuhnya sendiri dan membuatnya menjadi tak terlihat. Hal ini bisa terlihat dari pertarungannya melawan Page One, Sanji sebagai O-Soba Mask bisa bergerak dengan bebas dan menyerang Page One tanpa ampun dan tidak disadari oleh lawannya. Lalu apa yang menjadi pembeda antara Sanji dan Shiliew? Bukankah pada dasarnya mereka berdua sama-sama tak terlihat? Dari kata-kata Law, penulis bisa mengambil kesimpulan bahwa kekuatan O-Soba Mask pada dasarnya bergantung pada kostum Raid Suit Germa yang dikenakan Sanji. Dan kemungkinan besar Sanji hanya bisa memproyeksikan gambar latar belakangnya ke tubuhnya sendiri karena dia memakai kostum tersebut. Hal ini tentu akan berbeda jika dia tidak sedang memakai kostum tersebut atau kostum tersebut koyak entah karena apa. Jika kostum tersebut robek, maka bagian yang robek itu kemungkinan besar akan memperlihatkan bagian dalam tubuh Sanji. Apakah kalian mengerti apa artinya ini? Sanji tidak akan bisa membuat benda yang disentuhnya ikut menghilang seperti kemampuan Buah Iblis Suke Suke! Untuk membuat benda lain menghilang, kemungkinan besar Sanji harus menutupi benda tersebut dengan jubahnya atau memasukkan benda tadi ke dalam kostumnya. Kalau hanya sekedar disentuh, penulis hampir yakin Sanji tidak akan bisa menghilangkannya. Merepotkan, bukan? Bandingkan dengan kekuatan Buah Iblis Suke Suke yang bisa ikut melenyapkan wujud benda atau bahkan orang yang disentuh olehnya. Absalom dulu diperlihatkan mampu melenyapkan bazooka di kedua lengan dan juga bisa ikut menghilangkan Nami yang dibopongnya. Artinya dalam hal ini, kekuatan Buah Iblis Suke Suke yang kini telah diwarisi (atau tepatnya dicuri) oleh Shiliew lebih bervariasi penggunaannya. Shiliew bisa menghilangkan segala senjata yang dibawanya, baik itu pedang ataupun senjata api. Bahkan mungkin dia bisa menghilangkan seluruh kapal beserta krunya jika diperlukan. Apalagi kalau Shiliew bisa mencapai tahap Awakening. Bisa jadi Shiliew tidak perlu sampai menyentuh untuk bisa menghilangkan benda yang dia inginkan. Walau begitu sebenarnya hal ini tidak terlalu berpengaruh bagi Sanji karena dia tidak menggunakan senjata apapun selain kakinya sendiri. Hanya saja Sanji kemungkinan jadi tidak bisa menggunakan kekuatan tersebut untuk ikut menghilangkan beberapa orang jika dia perlu menyelamatkan mereka. Estimasi penulis, paling banyak Sanji hanya bisa mengajak satu orang lagi untuk menghilang ke dalam jubahnya, dan itu tentunya dibayar dengan pergerakan Sanji yang menjadi berkurang karena dia harus melindungi seseorang. Tapi apa cuma itu keunggulan Shiliew jika dibanding Sanji? Tentu saja tidak. Penulis juga bisa menyimpulkan hal lain dari perkataan Law tadi. Kostum Raid Suit milik Sanji ini pada dasarnya hanya memproyeksikan latar belakang ke tubuhnya, artinya Sanji tetap ada tapi dia hanya memiliki warna tubuh sesuai dengan latar belakangnya. Loh? Bukannya sama saja? Tentu tidak. Level kemampuan Buah Iblis Suke Suke tidak hanya menghilangkan warna saja tapi juga menghilangkan hawa keberadaan sampai Kenbunshoku Haki pun tidak bisa mendeteksi keberadaannya. Hal ini bisa dibuktikan oleh Absalom. Perlu diingat, Absalom telah berhasil dua kali lolos dari beberapa Bajak Laut yang bisa dibilang cukup kompeten. Kelompok Bajak Laut ini tentu tak mungkin tidak menguasai Kenbunshoku Haki. Sumber: manga One Piece 595[/caption] Kejadian yang pertama adalah ketika Absalom menyelamatkan Gekko Moriah dari Doflamingo. Moriah dikatakan lenyap begitu saja di tengah pertarungan dan Doflamingo tidak menyadari apa yang sebenarnya terjadi. Dia bahkan mengira kekuatan menghilang itu berasal dari Buah Iblis Kage Kage milik Moriah sendiri. Ingat, saat itu Doflamingo sudah bersiap untuk membunuh Moriah. Artinya Doflamingo dan Moriah sedang bertarung satu sama lain. Rasanya tak mungkin petarung sekelas Doflamingo tidak mengaktifkan kemampuan Kenbunshoku Haki miliknya saat itu. Artinya, Doflamingo tidak bisa mendeteksi keberadaan Absalom dengan Kenbunshoku Haki ketika Absalom menyelamatkan Moriah. Sumber: manga One Piece 700[/caption] Kejadian kedua adalah ketika Absalom, sebagai Absa, berhasil mendapatkan berita tentang aliansi Bajak Laut Kid, Scratchmen Apoo, dan Basil Hawkins. Ketiganya adalah kelompok Bajak Laut dari Generasi Terburuk, jadi rasanya aneh jika tak satupun dari mereka yang tidak memiliki Kenbunshoku Haki. Bahkan kabarnya bukan cuma sekali Absa mendapatkan berita semacam itu. One Piece 700 juga menyebutkan kalau Absa sering menulis artikel dengan berita paling baru. Artinya Absalom sering memakai kekuatannya untuk mencari berita tanpa terdeteksi di New World, tempat yang penuh dengan pengguna Haki. Dengan kata lain dari sini juga bisa diambil kesimpulan bahwa kekuatan Buah Iblis Suke Suke sanggup menghilangkan keberadaan seseorang tak hanya dari segi penglihatan, tapi juga bisa melenyapkan keberadaannya hingga Kenbunshoku Haki pun tidak bisa menyadari keberadaan pengguna Buah Iblis Suke Suke. Ini baru Absalom, seorang petarung yang tingkat kekuatannya di bawah Shichibukai. Sekarang bayangkan kalau Shiliew yang tingkat kekuatannya setara dengan Komandan Bajak Laut Yonko, tentu Shiliew akan lebih bisa mengeluarkan kemampuan Buah Iblis Suke Suke secara maksimal bahkan mungkin bisa sampai Awakening. Sementara Raid Suit Sanji? Mengingat cara kerja kostum O-Soba Mask sebenarnya hanya mengubah warna kostumnya saja, kemungkinan besar Sanji masih bisa terdeteksi oleh Kenbunshoku Haki. Jadi dari segi ini pun, kemampuan Buah Iblis Suke Suke lebih unggul. Tapi apakah ini berarti pertarungan Sanji dan Shiliew akan dimenangkan oleh Shiliew? Tentu saja tidak. Faktor kemenangan dari pertarungan keduanya tak mungkin hanya ditentukan dari kemampuan untuk menghilang. Kostum Sanji juga memiliki beberapa kelebihan lain di luar kamuflase, seperti jubah yang bekerja sebagai perisai atau sepatu yang bisa membuatnya melayang. Kalau kemampuan itu dikombinasikan dengan kekuatan tendangan Sanji yang pada dasarnya sudah sangat tangguh, tentu pertarungan Sanji dan Shiliew tidak akan selesai semudah itu! Jadi bagaimana menurut kalian? Kira-kira antara Sanji dan Shiliew, kemampuan siapa yang lebih unggul di mata kalian? Coba berikan tanggapan kalian di kolom komentar dan jangan lupa cek fanpage duniaku.net untuk artikel One Piece menarik lainnya!