TUTUP

Sebenarnya Lebih Kuat Mihawk atau Shanks di One Piece? Ini Situasinya

Shanks dan Mihawk pernah duel tapi pemenangnya gak ketahuan

Penonton One Piece versi anime akhirnya bisa melihat juga gambaran kekuatan Shanks. Teknik pedangnya begitu luar biasa hingga Eustass Kid, sosok yang cukup tahan banting dalam Pertempuran Onigashima, bisa dia taklukkan dengan satu teknik saja.

Kalau begitu, Mihawk sekuat apa?

Shanks dan Mihawk soalnya dulu pernah berduel namun hasilnya tak diketahui.

Sebenarnya lebih kuat Mihawk atau Shanks di One Piece? Ini situasinya! 

1. Mereka pernah duel, dan Shirohige pun mengetahuinya, namun hasil duel tak diketahui

Shanks dan Mihawk. (Dok. Toei Animation/One Piece)

Ketika Shanks berdialog dengan Shirohige di bab 434, Shirohige mengatakan duel Shanks lawan Mihawk masih segar di benaknya.

Shanks dan Mihawk memang pernah berduel di masa lalu.

Namun duel mereka belum diungkap siapa pemenangnya. 

Baca Juga: 8 Perkembangan Tampilan Haki di One Piece, Awalnya Tak Terlihat!

2. Ada indikasi kalau Mihawk adalah pendekar pedang yang lebih unggul dari Shanks

Toei Animation/One Piece

Ada beberapa indikasi kalau Mihawk itu pendekar pedang yang lebih unggul dari Shanks.

Yang paling utama adalah bab 1058, ketika Brannew menjelaskan soal para Yonko baru ke Angkatan Laut. 

Brannew mengatakan teknik pedang Mihawk lebih unggul dari Shanks.

Indikasi lain adalah pedang Mihawk, Yoru, merupakan pedang bilah hitam.

Hanya ada dua pedang di One Piece yang bilahnya hitam permanen: Yoru dan Shusui. Shusui adalah pedang Ryuma, yang di masanya juga dikenal sebagai pendekar pedang terhebat. 

Dengan situasi begitu, pedang bilah hitam permanen terasa sebagai simbol pendekar pedang terkuat untuk saat ini. 

Sementara itu Shanks mirip dengan Roger. Meski teknik pedangnya luar biasa, Gryphon - pedangnya - belum menjadi pedang bilah hitam. 

Lalu tentu saja ada faktor yang lebih sederhana lagi: Mihawk adalah yang dapat julukan Pendekar Pedang Terkuat di Dunia, bukan Shanks. 

3. Tapi tentu saja, kalau untuk Haki si Shanks terasa lebih istimewa

Toei Animation/One Piece

Meski Mihawk dikatakan unggul dalam kemampuan berpedang, Shanks bisa jadi unggul dari Mihawk dalam hal lain.

Terutama Haki.

Haoshoku Haki Shanks sudah lama terasa luar biasa.

Ketika dia akhirnya melapisi serangannya dengan Haki untuk mengalahkan Kid, kita pun melihat betapa destruktifnya serangan Shanks yang berlapis Haki.

Di sisi lain, Mihawk belum menunjukkan potensi Haki seperti itu hingga saat ini.

Walau memang, itu bukan berarti Haki Mihawk bisa dianggap remeh. 

Karena di One Piece memang ada sosok lain seperti Warcury dari Gorosei, yang sempat lama tak diketahui punya Haki, lalu ketika akhirnya mengerahkannya Haoshoku Haki-nya terasa dahsyat.

Bisa jadi Mihawk memang sekedar belum menunjukkan Haki-nya saja. 

4. Situasi saat ini

Pedang Mihawk dan pedang Shanks. (Dok. Toei Animation/One Piece)

Berhubung Mihawk adalah yang mendapat gelar Pendekar Pedang Terhebat di Dunia, sementara itu pedangnya pun menjadi pedang bilah hitam seperti Shusui punya Ryuma, dan sosok seperti Brannew dari Angkatan Laut pun merasa kemampuan berpedang Mihawk lebih unggul dari Shanks...

Tampaknya kalau dari kemampuan berpedang murni, Mihawk memang mengungguli Shanks.

Jadi kalau kamu merasa teknik Shanks menebas Kid sudah luar biasa, bisa jadi Mihawk bisa melakukan yang lebih gila lagi.

Namun ada kemungkinan Shanks masih lebih unggul dari aspek seperti Haki dibanding Mihawk.

Nah itu analisis soal siapa yang lebih kuat antara Mihawk atau Shanks di One Piece.

Gimana menurutmu? Sampaikan di kolom komentar! 

Baca Juga: 5 Fakta Gryphon One Piece, Pedang Shanks yang Kuat!