TUTUP

Duel Kaido vs Big Mom Diperpanjang di Anime! Seperti Apa Duelnya?

Bukan hanya adu senjata saja nih!

Anime One Piece episode 953 sudah rilis dan memperlihatkan duel singkat Kaido dan Big Mom.

Memang singkat dalam hal durasi, tapi ini lebih panjang dibandingkan versi manga!

Seperti apa duelnya?

1. Di manga hanya beradu senjata, di anime sampai diperlihatkan duel keren Kaido vs Big Mom!

crunchyroll.com/one-piece

Versi manganya hanya memperlihatkan Kaido dan Big Mom yang saling beradu senjata di Onigashima, lalu sudah begitu saja.

Di versi anime kita melihat pertarungan seru keduanya meskipun singkat, tapi lebih panjang dari versi manga.

Kaido dan Big Mom beradu senjata dan bertarung serius, bahkan Big Mom berhasil menyerang Kaido karena perhatiannya teralihkan oleh anak buahnya.

2. Kaido dan Big Mom tunjukan ngerinya pertarungan dua Yonko

crunchyroll.com/one-piece

Dalam pertarungan tersebut, bisa dibilang ini adalah pertarungan kelas berat antara dua Yonko.

Pertarungan seru itu membuat Onigashima bergetar karena kekuatan serangan mereka.

Padahal saat diperlihatkan keduanya tidak bertarung serius, karena kalau serius mungkin Wano bisa hancur.

Meskipun keduanya bertubuh besar, namun kecepatan serangan mereka di atas rata-rata, bahkan reflek mereka juga sangat tinggi, membuktikan kelas mereka bukan sembarangan.

Baca Juga: 5 Julukan Keren yang Pernah Disandang Usopp di One Piece! Apa Saja?

3. Beradunya Ikoku Sovereignty dan Raimei Hakke

crunchyroll.com/one-piece

Salah satu yang menarik adalah terjadi duel serangan senjata Kaido dan Big Mom.

Menggunakan Napoleon, Big Mom menggunakan salah satu teknik pedang terkuatnya yaitu Ikoku Sovereignty yang mengeluarkan gelombang kejut yang kuat.

Kaido berhasil membalikan teknik ini dengan Raimei Hakke, teknik yang sama yang membuat Luffy Gear 4 kalah!

4. Pertarungan Yonko vs Yonko yang pertama kali diperlihatkan

crunchyroll.com/one-piece

Kalau kamu sadar, adegan tambahan ini adalah pertama kalinya kita melihat Yonko melawan Yonko yang benar-benar bertarung di anime One Piece (kalau di manga masih belum ada).

Sebelumnya kita hanya melihat para Yonko beradu senjata saja, salah satunya Whitebeard dan Shanks, namun pertarungannya tak diperlihatkan.

Teach pernah dihajar oleh Whitebeard, namun saat itu Teach belum menjadi Yonko sehingga tidak termasuk dalam momen ini.

Nah menurutmu bagaimana pertarungan singkat namun versi diperpanjang ini? Tulis pendapatmu di kolom komentar, ya.

Baca Juga: 5 Antagonis One Piece yang Sebenarnya Cocok Gabung Topi Jerami