Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Nama Buah Iblis memang sering diumumkan saat penggunanya menggunakan kekuatan Buah Iblis itu, namun ada juga kekuatan Buah Iblis yang masih misterius sampai cukup lama.
Nah di SBS One Piece volume 110, Eiichiro Oda mengungkap beberapa nama Buah Iblis baru yang kebanyakan berasal dari Vice Admiral Egghead.
Apa saja nama Buah Iblis baru yang terungkap?
1. Pomsky - Rako Rako no Mi (Zoan)
Pomsky terungkap punya Buah Iblis tipe Zoan, Rako Rako no Mi yang bisa membuatnya berubah menjadi berang-berang laut.
Secara bahasa, Rako adalah versi pendek dari Rakko, bahasa Jepang untuk berang-berang laut.
Agak ironis karena berang-berang laut adalah hewan yang lebih efektif bergerak di air dibanding di darat, tapi jelas kekuatan Buah Iblisnya melemah di laut.
2. Urban - Tsutsu Tsutsu no Mi (Paramecia)
Urban juga Vice Admiral Egghead yang terungkap memakan Buah Iblis tipe Paramecia, Tsutsu Tsutsu no Mi.
Buah Iblis ini memungkinkan Urban untuk mengubah bagian tubuhnya menjadi meriam dan menembakannya, Urban menunjukannya di bagian kepala. Selain itu dia juga membawa pembersih laras senapan atau meriam, berarti harus ia bersihkan juga.
Secara bahasa, Tsutsu adalah bahasa Jepang untuk laras senapan atau meriam.
Baca Juga: 8 Buah Iblis Zoan di One Piece yang Namanya belum Diketahui!
3. Bluegrass - Nori Nori no Mi (Paramecia)
Bluegrass juga Vice Admiral Egghead yang diketahui punya Buah Iblis tipe Paramecia yaitu Nori Nori no Mi, memungkinkan dia untuk mengendarai objek mati atau makhluk hidup layaknya kendaraan.
Secara bahasa, Nori di sini berarti berkendara atau mengendarai. Dia bisa mengendalikan objek kuat seperti Pacifista atau Sea Beast Weapon. Bahkan kekuatan ini bisa digunakan jarak jauh dengan Haki.
Kelemahannya, Bluegrass masih ada di atas objek yang ia kendarai dan bisa diserang oleh musuhnya.
4. Hound - Inu Inu no Mi Model Hound (Zoan)
Hound adalah Vice Admiral Egghead berikutnya yang punya Buah Iblis tipe Zoan, Inu Inu no Mi Model Hound.
Buah Iblis ini menjadikannya berubah menjadi anjing hound atau anjing pemburu.
Namun sampai saat ini belum diperlihatkan Hound menggunakan kekuatan Buah Iblis Zoan miliknya.
Itu dia nama Buah Iblis yang terungkap di SBS One Piece volume 110, bagaimana menurutmu?
Baca Juga: Kekuatan 9 Vice Admiral Egghead di SBS One Piece Vol 110!