Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Dalam Perang Dunia Ninja Keempat di seri Naruto, Kabuto sangat berperan karena memiliki banyak sekali Edo Tensei ninja kuat.
Namun dari "koleksi"-nya tersebut, tak ada Hokage satu pun, meskipun dia mendapatkan Edo Tensei Kage dari desa lain.
Apa alasannya? Yuk simak berikut ini!
Baca Juga: Teori: Bagaimana Kalau Kisame Dibangkitkan Edo Tensei di Naruto?
1. DNA Hokage mungkin Kabuto punya, tapi mereka tak bisa di-Edo Tensei dengan metode biasa karena jiwa mereka ada di perut Shiki Fujin
Apakah Kabuto tak bangkitkan para Hokage karena tidak memiliki DNA mereka? Rasanya tidak, mengingat Orochimaru saja punya DNA Hashirama dan Tobirama yang sudah lebih lama mati dibanding Hiruzen dan Minato.
Kabuto mungkin punya DNA para Hokage, tapi keempat Hokage yang sudah mati itu tidak bisa dibangkitkan dengan Edo Tensei biasa.
Alasannya karena keempat jiwa mereka ada di dalam perut Shiki Fujin, Hashirama dan Tobirama disegel Hiruzen saat mereka jadi Edo Tensei, sedangkan jiwa Hiruzen dan Minato jadi bayaran dari teknik Shiki Fujin yang mereka gunakan masing-masing.
Baca Juga: Teori: Kenapa Setiap Mangekyou di Naruto Kekuatannya Berbeda?
2. Jiwa yang ada di dalam perut Shiki Fujin "terkunci" dan tak bisa dibangkitkan begitu saja
Kamu ingat saat Orochimaru gagal membangkitkan Minato pertama kali? Alasannya karena jiwa Minato ada di perut Shiki Fujin.
Jiwa yang terjebak di perut Shiki Fujin maka tidak bisa dibangkitkan dengan cara biasa.
Mereka harus dikeluarkan terlebih dahulu, barulah nanti bisa dibangkitkan dengan Edo Tensei. Ini karena jiwa mereka terkunci di dalam perutnya Shiki Fujin.
Baca Juga: 8 Edo Tensei yang Hanya Muncul di Anime Naruto, di Manga Tidak
3. Karena itu Orochimaru bisa bangkitkan keempat Hokage setelah keluarkan jiwa mereka dari perut Shiki Fujin
Orochimaru tak seperti Kabuto, dia mempelajari soal Shiki Fujin lebih dalam karena dia butuh tangannya kembali (yang juga ada di perut Shiki Fujin).
Dia mempelajari teknik khas Uzumaki ini dan menggunakannya untuk membuka perut Shiki Fujin. Bukan hanya jiwa dari tangan Orochimaru keluar, tapi keempat jiwa Hokage yang di dalamnya juga keluar.
Karena sudah keluar dari perut Shiki Fujin, Orochimaru bisa melakukan Edo Tensei keempat Hokage tersebut, sesuatu yang tak bisa dilakukan Kabuto.
Nah itu dia alasan Kabuto tak bangkitkan keempat Hokage, bagaimana menurutmu?
Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut:
Discord : https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele : https://t.me/WargaDuniaku
Artikel pertama terbit tanggal 30 Mei 2023 dirilis ulang tanggal 18 Juni 2024.
Baca Juga: Teori: Madara vs Kabuto Sage Mode, Mana yang Menang di Naruto?