TUTUP

Kurang Dana? 5 Adegan dan Animasi Aneh yang Ada di Boruto Episode 134!

Terasa banget budget animasinya dikurangin

Boruto episode 134 secara pribadi menimbulkan gelak tawa bagi saya. Alasannya ada beberapa adegan dan animasi yang terasa aneh. Apa saja sih?

1. Gerakan kaku Urashiki

crunchyroll.com/Boruto Naruto Next Generations

Salah satu karakter yang paling terasa gerakannya kaku adalah Urashiki di episode 134, terutama adegan melayangnya.

Ketika dia melayang, seakan frame animasinya hanya bergeser karena tidak ada gerakan sama sekali di tubuhnya selain dia melayang.

Beberapa kali gerakan Urashiki terasa sangat kaku.

2. Eh Urashiki menghilangnya lucu!

crunchyroll.com/Boruto Naruto Next Generations

Kamu ingat teknik merekam tahun 2010 ke bawah? Oh kamu tidak tahu?

Teknik ini menggunakan pause sebagai caranya, misal ada objek di depan kamera, lalu videonya di-pause dan objek tersebut pergi atau disinggirkan, ketika dimainkan lagi maka objeknya terlihat seperti menghilang tiba-tiba.

Nah beberapa kali Urashiki menghilang seperti menggunakan teknik kamera jadul ini.

Sebenarnya sih maksudnya menggambarkan kalau Urashiki itu secara fisik maju beberapa detik ke masa depan, namun tanpa efek sama sekali justru membuatnya jadi lucu.

Baca Juga: Ada Gambar Karakter Baru Boruto, Apakah Ini Wujud Baru Urashiki?

3. Urashiki melayang iseng

crunchyroll.com/Boruto Naruto Next Generations

Ketika dia menghilang dengan lucu saat diikat oleh benang ninja milik Naruto, eh dia melayang iseng.

Saat Naruto berkata "Kau seperti punya mata di belakangmu!" lalu Urashiki membuat monolog sedikit.

Sembari berbicara, dia melayang dari posisi sebelumnya yang menapak tanah. Melayang maju sedikit, eh mendarat lagi, buat apa sih?!

4. Pengulangan animasi

crunchyroll.com/Boruto Naruto Next Generations

Terlalu banyak adegan pengulangan animasi yang terjadi dalam satu episode ini.

Contohnya saat Urashiki menghindari minyak kodok dari Jiraiya. Itu kelihatan sekali animasi sederhana yang kemudian di-loop

Atau contoh yang terlihat lainnya sih saat Boruto dan Naruto menggunakan teknik dan gerakan yang persis sama ketika menciptakan Bunshin.

Ketika Bunshin Naruto berlari bersamaan juga terlihat pengulangan animasi yang sama.

5. Boruto lari setengah lingkaran buat apa?

crunchyroll.com/Boruto Naruto Next Generations

Di awal sebelum intro dimulai, ada momen di mana Urashiki melumpuhkan Boruto lalu ingin menyerang Jiraiya dan Naruto di sisi berbeda.

Lucunya, Boruto yang ada di belakang Urashiki berlari memutari Urashiki ke arah Naruto dan Jiraiya, lalu menyerang Urashiki dari depan, ngapain?!

Urashiki bisa menghindar dari belakang, apalagi dari depan, belum lagi menyerangnya terang-terangan, plus Boruto berputar terlebih dahulu.

Bahkan Urashiki sendiri juga bergumam "hm?" saat melihat Boruto lari berputar.

Kamu menemukan adegan aneh lainnya di episode ini?

Baca Juga: Gunakan Teknik Baru, Urashiki Mencegah Boruto Aktifkan Jougan?