Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Code Geass merupakan salah satu anime aksi sci-fi populer yang tayang pada tahun 2000-an. Anime ini berfokus pada karakter utama bernama Lelouch vi Britannia yang menyamar demi membalas dendam.
Di dunia Code Geass, dikenal sebuah kekuatan misterius bernama Geass. Kekuatan tersebut diperoleh setelah seseorang menjalin kontrak dengan penyihir abadi.
Berikut ini dijabarkan daftar karakter Code Geass terkuat dengan kemampuan berbahaya.
1. C.C.
Rasanya, C.C. wajib diakui sebagai karakter terkuat dalam anime Code Geass, terutama karena keabadiannya.
Dijuluki "Immortal Witch", C.C. adalah penyihir misterius yang memberikan kekuatan Geass-nya kepada Lelouch vi Britannia.
C.C. telah hidup selama ribuan tahun lamanya. Ia menjadi sumber kekuatan utama yang memengaruhi seluruh alur cerita Code Geass, didukung oleh pengalaman hidupnya yang sangat panjang.
Baca Juga: Lelouch Kembali di Code Geass: Resurrection, Apakah Timeline Berbeda?
2. Suzaku Kururugi
Suzaku Kururugi menjalani kehidupan masa kecilnya sebagai teman terdekat Lelouch. Namun, seiring waktu, keduanya menyadari bahwa ideologi mereka berlawanan, sehingga hubungan antara Suzaku dan Lelouch berlanjut sebagai musuh.
Suzaku sangat unggul berkat keterampilan bertempurnya yang telah diasah selama berlatih sebagai Knight of the Round. Dia adalah prajurit setia Britannia yang berdedikasi tinggi, menjadi lawan tangguh bagi Lelouch, teman masa kecilnya sendiri.
3. Lelouch vi Brittania
Lelouch vi Britannia termotivasi untuk menggulingkan Britannia yang imperialisme. Musuh utamanya ialah si kejam Charles zi Britannia, yang tak lain ialah ayahnya sendiri.
Sebagai Pangeran Britannia yang diasingkan, Lelouch melanjutkan hidup dengan identitas palsu Lelouch Lamperouge. Dia dipertemukan dengan C.C. dan dianugerahi kekuatan Geass yang membuatnya mampu mengendalikan orang lain dengan syarat tertentu.
Kekuatan tersebut merupakan kekuatan luar biasa yang melampaui kemampuan fisik seseorang. Pasalnya, Lelouch bisa memanfaatkannya untuk memanipulasi situasi hingga menyusun strategi besar.
4. Kallen Kozuki
Selanjutnya yaitu Kallen Kozuki, tokoh terkuat di antara pada Black Knights. Dia adalah pelindung sekaligus Red Ace yang dimiliki Zero yang memiliki kecakapan tempur tak tertandingi.
Sebagai pilot Knightmare Frame Guren Mk-II yang berbakat, Kallen menjadi satu-satunya yang mampu menahan Lancelot milik Suzaku.
Kallen juga sangat berjasa dalam hidup Lelouch. Karakter yang memiliki tekad kuat ini berkali-kali menyelamatkan nyawa Lelouch.
5. Bismarck Waldstein
Bismark Waldstein tak hanya unggul dalam hal bela diri, tetapi juga kemampuan strategisnya. Dia adalah pilot bagi frame Galahad, yakni salah satu Knightmare frame terkuat yang pernah ada.
Bismark adalah Knight of One yang berhasil mencapai puncak dan memegang posisi tertinggi berkat keterampilan bertarung serta kejeniusannya.
Baca Juga: 10 Anime Mirip Sword Art Online, Penjelajahan Dunia Fantasi!
6. Jeremiah Gottwald
Karakter paling kuat di Code Geass selanjutnya ialah Jeremiah Gottwald. Dia diperkenalkan sebagai prajurit Britannia yang setia, tetapi fanatik, yang ditandai karena perannya dalam eksekusi Suzaku.
Akan tetapi, Jeremiah berhasil dikendalikan berkat kemampuan Geass Lelouch. Dia dicap pengkhianat dan dikeluarkan dari barisan prajurit.
Selanjutnya, Jeremiah kembali tampil setelah mengalami transformasi yang hebat. Kesetiannya tetap tak goyah, meski kali ini dia telah memihak Lelouch.
7. Charles zi Brittania
Charles zi Britannia adalah ayah Lelouch vi Britannia. Dialah penguasa kekuatan militer serta politik yang menjadi peran sentral sepanjang cerita Code Geass.
Charles adalah Kaisar Britannia, pemegang otoritas tertinggi di kekaisaran tersebut. Dia merupakan pemilik 'Code' yang mendapatkan kekuatan berupa keabadian berkat itu.
Tak sampai di situ, Charles diperkuat dengan kemampuannya untuk memanipulasi ingatan. Harus diakui, nasib kekaisaran ada di genggamannya.
8. Li Xingke
Dari Chinese Federation, ada Li Xingke, pilot bagi Knightmare Shen Hu. Dia adalah pengawal Permaisuri Tianzi dari federasi terkait.
Li dikenal sangat tangguh. Dia mampu mengemudikan mecha tersebut secara maksimal. Li sangat berbakat dalam pertempuran yang mengandalkan strategi.
9. Sayoko Shinozaki
Sayoko Shinozaki mungkin pada awalnya terlihat sebagai pelayan biasa bagi Lelouch dan Nunnally. Namun, di balik itu, Sayoko berupaya menyembunyikan wajah aslinya yang merupakan bagian dari Black Knights.
Sayoko memiliki kemampuan bertempur yang dikatakan sama baiknya dengan Suzaku Kururugi. Dia sangat setia pada Lelouch, dengan berani mendukung sang protagonis hingga akhir.
10. Kyoshiro Tohdoh
Kyoshiro Tohdoh awalnya diperkenalkan sebagai bagian dari Japanese Liberation Front. Dia adalah satu-satunya perwira Jepang yang berhasil menang atas Britannia selama invasi Jepang.
Setelah Japanese Liberation Front digulingkan akibat terbunuhnya sang pemimpin di tangan Lelouch, Kyoshiro bergabung dengan Black Knights yang dipimpin oleh Lelouch.
Selama keikutsertaannya, Kyoshiro membuktikan kekuatannya sebagai prajurit sejati. Dia menjadi salah satu petarung terkuat yang dimiliki Black Knights.
Nah, itulah jajaran karakter terkuat di Code Geass yang harus kamu tahu. Siapa karakter terkuat versi kamu?
Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut:
Discord: https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele: https://t.me/WargaDuniaku
Baca Juga: Urutan Nonton Code Geass, Anime Military dan Super Power