Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Cinta yang ditolak oleh gebetan selalu membuat patah hati. Ada banyak alasan yang membuat seseorang ditolak, entah itu karena perasaan yang tak sama, status sosial, dan yang lainnya. Tak cuma di dunia nyata, kisah cinta seperti ini juga sering ditemukan dalam anime sebagai cerita sampingan dari salah satu karakter.
Namun, mereka tidak melulu ditolak, bahkan ada yang berhasil atas usahanya sendiri atau mendapatkan cinta yang lain. Misalnya Ryuuji Takasu dan Taiga Aisaka dari serial anime Toradora! yang berpacaran setelah ditolak oleh seseorang yang mereka sukai sejak lama.
Selain mereka juga, ada beberapa karakter anime yang selalu gagal dalam percintaan. Ini dia daftarnya.
1. Boa Hancock (One Piece)
Boa Hancock, salah satu karakter dalam serial One Piece digambarkan sebagai Ratu Bajak Laut yang berkharisma. Ia sudah terbiasa dengan pengakuan orang-orang yang terpikat dengan penampilannya, tapi ia selalu menolaknya tanpa pikir panjang.
Ia yang bodo amat terhadap laki-laki itu kemudian bertemu dengan Monkey D. Luffy. Hanya dia yang tidak tertarik pada pesonanya. Melihat reaksi Luffy, Boa pun menggodanya hingga akhirnya benar-benar suka kepada laki-laki bertopi jerami itu. Sayang, Luffy tetap tidak punya perasaan untuk Boa walaupun perempuan itu terus mengejarnya tanpa henti.
2. Tsubaki Sawabe (Your Lie in April)
Your Lie in April juga punya cerita tentang cinta bertepuk sebelah tangan dari salah satu karakternya, yaitu Tsubaki Sawabe. Perempuan itu merupakan teman masa kecil Kousei Arima yang telat sadar bahwa ia punya perasaan untuk laki-laki itu.
Tsubaki yang telah mengumpulkan keberaniannya untuk menyatakan rasa sukanya pada Kousei, harus menerima penolakan darinya. Padahal ia tau saat itu Kousei jatuh cinta dengan Kaori Miyazono yang saat itu berpacaran dengan Ryota Watari. Meski ditolak, Tsubaki merasa lega dan bangga pada dirinya sendiri karena berani membuang gengsinya.
3. Tsubasa Hanekawa (Bakemonogatari)
Tsubasa sudah lama menyukai Koyomi, tapi itu hanya ia pendam saja dan tak pernah diungkapkan secara langsung. Perasaannya terus membuncah hingga ia merasa terganggu sendiri, juga diikuti dengan rasa takut yang tak beralasan. Akhirnya Tsubasa mengaku kepada Koyomi, meski tahu akan ditolak.
Penolakan laki-laki itu justru membuat hatinya menjadi lega. Ia tak harus lagi memendam perasaannya itu dan menyadari bahwa keberaniannya itu berhasil membebaskan dirinya dari rasa takut.
Baca Juga: 12 Kisah Karakter Anime Cinta Tak Sampai, Janji Gak Galau?
4. Rem (Re:Zero)
Rem, salah satu karakter dalam anime Re:Zero gagal dalam kisah cintanya. Ia harus menerima pil pahit bahwa perasaannya terhadap Subaru Natsuki itu hanya sepihak saja. Pasalnya, Subaru sudah menyukai orang lain, yaitu Emilia.
Kesedihan Rem sangat terlihat jelas saat ia meluapkan emosinya dengan lancar. Penolakan Subaru secara baik-baik, tampaknya hal itu sangat membekas di hati Rem. Meski demikian, Rem terus mendukung Subaru dalam keadaan apa pun.
5. Tomoe (Kamisama Kiss)
Kamisama Kiss mengikuti kisah hantu dan Dewa Tanah bernama Tomoe dan Nanami. Awalnya, Tomoe menganggap kehadiran Nanami yang tiba-tiba itu sangat mengganggu, tapi akhirnya mereka terhubung dalam ikatan penting antara Dewa dan pelayan.
Tomoe berpikir bahwa mustahil bagi hantu dan manusia menjalin hubungan, ia pun terus menutup hati dan membangun tembok pertahanan yang kokoh. Namun, kebaikan dan kegigihan Nanami berhasil membuat tembok itu runtuh. Tomoe pun jatuh cinta kepadanya, walaupun jalan yang harus mereka tempuh sangat sulit dan menyakitkan.
6. Tooru Ishikawa (Horimiya)
Karakter anime yang selalu gagal dalam percintaan berikutnya jatuh kepada Tooru Ishikawa. Ia mengalami cinta bertepuk sebelah tangan terhadap temannya, Kyoko Hori. Saat ia mulai menyatakan perasaan suka padanya, Hori dengan sopan menolaknya. Hal itu karena hati Hori sudah dicuri oleh orang lain, yakni Miyamura.
Ishikawa yang patah hati itu berusaha menerima fakta kalau perempuan yang ia suka menjalin hubungan dengan orang lain. Tanpa diduga, Ishikawa justru menjadi akrab dengan Miyamura, tak ada rasa benci terhadapnya. Hubungan pertemanannya dengan Hori pun tetap berlanjut seperti sebelumnya.
Baca Juga: 10 Karakter Anime yang Akan Moncer di Universe Solo Leveling
7. Asta (Black Clover)
Asta, tokoh utama dalam anime Black Clover, ternyata juga merasakan cinta tak terbalas. Ia punya perasaan mendalam terhadap Lily Aquaria, biarawati yang taat dan telah bersumpah untuk tidak berpacaran atau menikah. Meski mengetahui hal itu, Asta tak gentar untuk mendapatkan hati Lily.
Sayangnya, Lily tetap patuh terhadap sumpahnya dan menolak Asta dengan tegas. Cinta tak sampai itu membuat Asta sangat patah hati, hingga menemukan alasan sebenarnya mengapa ia tak bisa bersama dengan biarawati itu.
8. Ryuuji Takasu dan Taiga Aisaka (Toradora!)
Dalam anime Toradora!, dua tokoh utama, yaitu Ryuuji Takasu dan Taiga Aisaka bekerja sama untuk membantu satu sama lain untuk mendapatkan cinta mereka masing-masing. Ryuuji menyukai Minori Kushieda, sedangkan Aisaka menyukai Yusaku Kitamura. Setelah merencanakan berbagai cara dan mengumpulkan keberanian, keduanya pun mengaku kepada orang yang mereka sukai itu.
Sayangnya, mereka mendapat penolakan. Hal itu membuat mereka terpukul dan memutuskan untuk mundur. Kesedihan yang mereka berdua rasakan bersama itu ternyata membawa keduanya sadar terhadap perasaan satu sama lain.
9. Sakura Chiyo (Monthly Girls’ Nozaki-kun)
Anime bergenre komedi satu ini berpusat pada karakter Chiyo Sakura yang telah memendam cintanya terhadap Nozaki, teman sekelasnya. Walaupun Sakura sering memberikan sinyal, Nozaki tetap tak peka dan malah mengira kalau temannya itu adalah seorang penggemar yang meminta tanda tangannya.
Bagi Nozaki yang seorang mangaka, kariernya dalam berkomik lebih penting daripada mengejar kisah romansa. Sakura yang bingung itu memperjelas keinginannya, yaitu menjalin hubungan dengan laki-laki itu. Melihat sikap laki-laki yang tak acuh itu membuat Sakura terjebak dalam friendzone. Meski begitu, ia terus berusaha agar perasaannya bisa terbalas suatu saat nanti.
10. Karen Tendou (Gamers!)
Keita Amano adalah seorang penyendiri yang hobi bermain game. Teman sekelasnya, Karen Tendo, mengajaknya untuk bergabung dengan klub game. Setelah melihat kegiatan yang dilakukan klub itu, Keita merasa tak cocok untuk bergabung karena merasa dirinya bukan seorang gamer yang pro.
Mendengar penolakan itu membuat Tendo sedih. Ia pun terus mengejar Keita untuk bergabung dengan klub dan terus ditolak. Ia juga sampai di tahap mengajak laki-laki itu kencan palsu, tapi lagi-lagi ditolak oleh Keita. Penolakan yang terus menerus itu membuat Tendo sangat terpuruk hingga tersebar gosip tentang mereka di seluruh sekolah.
Itulah sejumlah karakter anime yang selalu gagal dalam percintaan. Jadi, siapakah tokoh yang menurutmu yang kisah cintanya paling menyedihkan?
Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut:
Discord: https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele: https://t.me/WargaDuniaku
Baca Juga: 10 Karakter Anime yang Bisa Mengalahkan 12 Kizuki Kimetsu no Yaiba