TUTUP

Rekomendasi Anime yang Menyorot 3 Sahabat, Ada Attack on Titan

Ada yang berakhir bagus, ada yang berakhir buruk 

Anime dikenal dengan trio atau perkumpulan 3 sahabat yang ikonik di dalam animenya. Dinamika hubungan ketiga sahabat pun kerap ditampilkan sangat kompleks namun menarik untuk diikuti. Perbedaan sifat menjadi daya tarik yang membuat ketiga sahabat itu populer.

Berikut kami tampilkan rekomendasi anime 3 sahabat yang wajib kamu tonton. Simak, ya!

1. Eren, Mikasa dan Armin (Attack on Titan)

twitter.com/aotwiki

Anime yang terdapat persahabatan antara 3 orang pertama ada Attack on Titan. Di animenya terdapat dua orang lelaki dan satu gadis muda, yaitu Eren, Mikasa dan Armin. Ketiganya diceritakan sangat dekat dan sudah terasa seperti keluarga.

Hanya saja... di arc War of Paradis, persahabatan ini sempat terlihat goyah. Terutama ketika Eren justru menjadi ancaman untuk dunia. 

2. Luffy, Zoro, dan Sanji (One Piece)

Zoro dan Sanji. Dok. Shueisha

Selain Attack on Titan, One Piece juga memiliki trio yang sangat populer, Luffy, Zoro dan Sanji. Ketiganya diceritakan memiliki kepribadian berbeda namun mereka telah melalui banyak hal bersama sehingga ketiganya sulit untuk terpisahkan.

Zoro dan Sanji memang sering sekali ribut hingga mereka lebih terasa sebagai rival ketimbang sahabat.

Meski begitu, mereka juga bisa peduli pada satu sama lain. Di Onigashima, Sanji sempat meminta Zoro untuk membunuhnya jika Sanji tidak lagi menjadi dirinya sendiri. Sanji di bab 1031 itu sempat khawatir akan menjadi sosok kejam tanpa emosi seperti saudara-saudaranya. Zoro pun menyanggupi

Di bab 1031 itu juga terungkap kalau Sanji menyelipkan Den Den Mushi ke Zoro, jaga-jaga kalau Zoro nyasar dan berhadapan dengan maut di suatu tempat. Menunjukkan kalau Sanji peduli pada rekannya. 

Gak heran Sani dan Zoro sepertinya akan jadi Sayap Raja Bajak Laut. 

3. Jessie, James dan Meowth (Pokemon)

Tim Rocket di anime. (Dok. OLM, Inc/Pokemon)

Selanjutnya ada trio Jessie, James dan Meowth dari anime Pokemon yang menjalin kisah persahabatan klasik. 

Ya. Tiga ini malah sebenarnya antagonis. Namun hubungan persahabatan mereka kadang terasa sebagai momen berkesan di seri Pokemon keseluruhan. 

4. Tanjirou, Zenitsu dan Inosuke (Kimetsu no Yaiba)

Tanjiro dan Inosuke beradu kepala. (Dok. Ufotable/Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba)

Menjadi trio yang paling bertentangan satu sama lain namun Tanjirou, Zenitsu dan Inosuke dianggap sebagai salah satu trio paling menghibur. Mereka memiliki hubungan dengan Korps Pembunuh Iblis yang ingin menghabisi 12 Iblis Bulan.

5. Norman, Ray dan Emma (The Promised Neverland)

Elex Media

Dikenal sebagai anime yang gelap dan menyimpang, namun The Promised Neverland memiliki trio sahabat yang mampu membawa kehangatan. Mereka adalah Norman, Ray dan Emma yang muncul sebagai cahaya di sebuah cerita mengerikan dan kejam.

6. Naruto, Sasuke dan Sakura (Naruto)

naruto.fandom.com

Tidak bisa dipungkiri bahwa Naruto, Sasuke dan Sakura adalah salah satu trio yang paling populer di jagat anime. Dengan memiliki kepribadian yang berbeda satu sama lain, ketiganya berhasil memperlihatkan persahabatan tidak biasa yang mampu menarik hati penggemar.

Persahabatan ini sempat rusak setelah Sasuke meninggalkan desa. Untungnya persahabatan ini akhirnya pulih sepenuhnya. 

7. Goku, Vegeta dan Piccolo (Dragon Ball Z)

Toei Animation/Dragon Ball Z

Dari Dragon Ball Z, trio yang paling terkenal adalah Goku, Vegeta dan Piccolo. Ketiganya telah menjadi tumpuan Dragon Ball Z yang telah berlangsung selama lebih dari tiga setengah tahun.

Yang unik adalah Vegeta dan Piccolo itu tadinya musuh Goku. Namun, meski Vegeta kemudian masih bisa bersikap ketus, mereka memang terasa sebagai sahabat. Terutama di Super

8. Yato, Yukine dan Hiyori (Noragami)

Noragami (Bones/ Noragami)

Kemudian juga ada trio Yato, Yukine dan Hiyori yang berasal dari anime Noragami. Ketiganya digambarkan dengan kepribadian berbeda, namun cukup menghibur saat mereka sedang berada dekat satu sama lainnya.

9. Spike, Jet dan Faye (Cowboy Bebop)

Dok. Studio Bones

Lalu ada trio yang datang dari anime Cowboy Bebop, yakni Spike, Jet dan Faye. Ketiganya memiliki kepribadian yang saling mengisi satu sama lain sehingga membangun ketegangan dan persahabatan dramatis.

10. Mugen, Jin dan Fuu (Samurai Champloo)

cbr.com

Selain penuh dengan humor, anime Samurai Champloo juga terkenal akan trionya yang terdiri dari Mugen, Jin dan Fuu. Ketiganya diceritakan memiliki sifat yang berbeda namun berhasil disatukan dalam suatu perjalanan penuh pengalaman.

Itulah rekomendasi anime 3 sahabat yang mungkin belum kamu ketahui. Mana favoritmu?

Baca Juga: 50 Nama Anime Keren untuk Nickname Game