TUTUP

7 Fakta Dr. Hedo Dragon Ball Super, Cucu dari Dr. Gero!

Dia terasa lebih genius dari Dr. Gero

Dr. Hedo adalah karakter yang debut di Dragon Ball Super: Super Hero.

Dia diperkenalkan sebagai sosok yang sangat genius!

Penasaran soal dia? Simak tujuh fakta Dr. Hedo Dragon Ball Super berikut! 

1. Keluarga Dr. Hedo

Gero di Dragon Ball Z. (Dok. Toei Animation/Dragon Ball Z)

Hedo adalah cucu dari Dr. Gero dan Vomi. 

Kalau kamu tidak tahu, Vomi adalah istri dari Dr. Gero dan model dari Android 21. 

Di Dragon Ball Super: Super Hero, silsilah keluarga Hedo sempat diperlihatkan, dan kamu bisa melihat gambar Vomi. 

Hedo juga adalah keponakan dari Gevo (model Android 16, anak dari Gero dan Vomi). 

Baca Juga: Peringkat 6 Pertarungan Terbaik di Dragon Ball Super: Super Hero 

2. Pertama kali muncul di Dragon Ball Super: Super Hero

Dr, Hedo dan Magenta ( Dok. Toei Animation / Dragon Ball Super: Super Hero )

Dr. Hedo pertama kali muncul di Dragon Ball Super: Super Hero.

Di situ dia diperlihatkan sebagai seorang genius.

Hedo lalu direkrut oleh Red Ribbons untuk menciptakan Android-Android baru. 

3. Karya Dr. Hedo

Gamma 2, Gamma 1, dan Dr. Hedo. (Dok. Toei Animation/Dragon Ball Super: Super Hero)

Ada empat ciptaan Dr. Hedo yang terlihat di Dragon Ball Super: Super Hero.

Yang paling pertama terlihat adalah Hachimaru, robot kecil berbentuk lebah. 

Lalu ada juga Gamma 1 dan Gamma 2, yang sangat kuat.

Dia juga yang mengembangkan Cell Max. 

4. Lebih tangguh dari manusia biasa

Dr. Hedo di Dragon Ball Super: Super Hero. (Dok. Toei Animation/Dragon Ball Super: Super Hero)

Dr. Hedo ini tergolong manusia biasa.

Meski begitu, dia telah memberi dirinya serum yang membuat kulitnya lebih kuat dari manusia normal.

Sekuat apa? Di film, dia sempat ditembak oleh Magenta. Bukan hanya dia masih hidup, dia terlihat baik-baik saja. 

5. Sangat genius

Dr. Hedo di Dragon Ball Super: Super Hero. (Dok. Toei Animation/Dragon Ball Super: Super Hero)

Dr. Hedo itu sangat genius.

Yang menarik adalah kamu bisa melihat bagaimana Gamma 1, Gamma 2, dan juga Cell Max (karya-karyanya) semuanya terasa melampaui karya Dr. Gero di Dragon Ball Z

6. Fan superhero

Dr. Hedo di acara tanda tangan. (Dok. Toei Animation/Dragon Ball Super: Super Hero)

Dr. Hedo itu fans superhero klasik.

Kostum yang biasa dia kenakan, dan juga desain Gamma 1 dan Gamma 2, dia dasarkan dari superhero

7. Pengisi suara Dr. Hedo

Dr. Hedo di Dragon Ball Super: Super Hero. (Dok. Toei Animation/Dragon Ball Super: Super Hero)

Pengisi suara Dr. Hedo Dragon Ball Super adalah Miyu Irino.

Nah itu tujuh fakta Dr. Hedo Dragon Ball Super, cucu dari Dr. Gero yang sangat genius.

Gimana menurut kamu?

Sampaikan di kolom komentar! 

Baca Juga: Inilah Peringkat 11 Android Terkuat di Dragon Ball!