TUTUP

Gohan Belum Ada?! Ini 20 Tokoh yang Oke Buat DLC Jump Force!

Bakal ada sembilan tokoh baru dari DLC Jump Force! Siapa yang kamu mau nih? Apa Son Gohan? Atau Sakura Haruno?

Tokoh di Jump Force ada puluhan, dengan seri mulai dari tiga besar Shonen Jump (Dragon Ball Z, Naruto, One Piece) hingga seri klasik seperti City Hunter. Mulai Mei, Jump Force bakal ketambahan DLC. Nah, sebelum ini sudah ketahuan kemungkinan bakal ada sembilan tokoh baru Jump Force. Siapa saja ya? Kalau dari penulis sih, ini 20 tokoh yang rasanya oke jadi DLC Jump Force! Melihat kekuatan Sasuke, Naruto, dan Kakashi, kekuatan Tim 7 sepertinya berada di level di mana mereka melawan Kaguya. Kalau sudah begini, saya sih merasa Sakura Haruno akan menjadi DLC Jump Force yang menarik. Tim 7 toh saat ini kurang, dan Jump Force sendiri tokoh perempuannya masih sedikit. Sakura rasanya cocok. Saya pernah membuat artikel yang menjelaskan kenapa Madara lebih cocok dari Kaguya menjadi musuh di Jump Force. Walau Madara belum muncul di Jump Force sekarang, dia akan menarik menjadi DLC. Terutama karena kemampuan Madara lebih bervariasi dari Kaguya. Kalau kamu perhatikan baik-baik, tokoh dari seri Boruto hanya ada Boruto Uzumaki seorang. Gimana bila Momoshiki, yang merupakan musuh berat di alur Ujian Chunin, disajikan juga? Momoshiki bahkan sudah punya wujud Awakened, yaitu setelah dia menyantap Kinshiki. Akan menarik juga mengadu Momoshiki dengan Kaguya. Gintama adalah judul besar Shonen Jump yang sepenuhnya absen dari Jump Force. Diduga seri ini absen karena kepindahannya ke Jump Giga untuk bagian ending. Namun saya rasa kesempatan Gintama tampil tidak sepenuhnya tertutup. Mungkin Gintoki akan membawa kekonyolannya di DLC Jump Force? Arale yang super kuat ini akan menarik bila diadu dengan tokoh-tokoh Shonen Jump lain. Terutama Goku dan Vegeta. Karena itu, rasanya akan menarik jika Arale menjadi bagian dari DLC Jump Force. Boku no Hero Academia adalah salah satu judul baru Shonen Jump terpopuler untuk saat ini. Terutama di wilayah Amerika Serikat. Sayangnya, perwakilan Hero Academia di Jump Force baru Midoriya. Bila Spike Chunsoft dan Bandai Namco ingin menambahkan tokoh Jump Force dari Hero Academia, Bakugo rasanya pilihan baik. Sama seperti Naruto yang rivalnya (Sasuke) sudah hadir di Jump Force. Ada judul-judul di Jump Force yang menampilkan satu musuh dan satu jagoan dari serinya. Contohnya adalah DIO dan Jotaro dari JoJo Part 3. Berhubung tokoh dari Hero Academia baru Midoriya, akan menarik kalau Spike Chunsoft dan Bandai Namco setidaknya menambahkan Tomura Shigaraki untuk dihadapi Midoriya dan para pahlawan Shonen Jump. Kemungkinan lain antagonis dari Hero Academia adalah Himiko Toga. Yang ini bahkan sebenarnya rambut dan maskernya sudah ada di bagian penciptaan karakter, sehingga tim pengembang gim hanya tinggal memasukkan Quirk-nya. Dari dunia Black Clover, sejauh ini perwakilan di Jump Force hanya Asta. Bila ada tambahan dari dunia anime seru itu, Yuno yang merupakan rival Asta rasanya cocok. Lagipula, rasanya aneh dunia sihir Black Clover diwakili oleh satu anak yang tidak bisa sihir konvensional. Yuno dengan potensi sihirnya yang besar bisa mengimbangi Asta. Kalau bukan Yuno, perwakilan lain yang oke dari Black Clover adalah Licht. Licht sejauh ini disajikan sebagai musuh terberat dari Black Clover. Bila Asta bisa menghadapi dia dibantu Goku dan Naruto, rasanya pasti seru. Jump Force kekurangan tokoh perempuan dan tokoh penjahat? Big Mom adalah tokoh antagonis perempuan terkuat di One Piece saat ini. Selain memiliki berbagai kemampuan (termasuk serangan jarak jauh ala raksasa Elbaf), Big Mom bisa diberikan wujud Awakening saat dirinya mulai kurus karena mengejar kue pernikahan. Meruem adalah salah satu tokoh terkuat di Hunter x Hunter. Dia pada akhirnya sempat menang dari Netero, dan kalah karena terkena radiasi. Sejauh ini, perwakilan Hunter x Hunter tidak memiliki antagonis murni. (Hisoka lebih mirip wild card yang tidak bisa ditebak). Meruem rasanya bisa jadi ancaman konstan, seperti Frieza. Antagonis lain Hunter x Hunter yang keren kalau muncul di Jump Force adalah Chrollo. Akan menarik melihat bagaimana kemampuan Skill Hunter dari Chrollo dipamerkan dalam gim fighting seperti Jump Force. Selain itu, dia toh adalah musuh besar dari Kurapika. Jadi memang sudah ada lawan yang menanti Chrollo di Jump Force. Shun Andromeda adalah salah satu Saint paling populer dari Saint Seiya. Untuk melengkapi deretan Saint, rasanya Shun cocok dipilih untuk ikut tampil di Jump Force bersama Seiya dan Shiryu. Masalahnya, Saint Seiya tidak memiliki perwakilan antagonis di Jump Force. Siapa tokoh antagonis yang paling cocok? Saya rasa sih Gemini Saga, bos utama di alur Sanctuary, akan menarik. Kekuatan dari tokoh ini juga unik untuk diadaptasi ke Jump Force. Frieza dan Cell ada. Namun Buu tidak ada di Jump Force? Kalau memang di DLC nanti lebih banyak penjahat muncul di Jump Force, Buu rasanya wajib jadi pilihan! Son Gohan muncul lebih lama di seri Dragon Ball daripada Future Trunks. Namun di Jump Force, Gohan malah diabaikan. Son Gohan versi anak-anak maupun Gohan yang bisa menggunakan wujud Ultimate rasanya layak untuk diajak berduel dengan tokoh-tokoh Shonen Jump lain. Ada banyak alasan kenapa saya rasa Seto Kaiba pantas masuk ke Jump Force. Pertama, Yugi butuh musuh. Kedua, Kaiba memiliki salah satu monster paling terkenal dari Yu-Gi-Oh, yaitu Blue Eyes White Dragon. Ingin rasanya hati ini melihat Kaiba dan Yugi mengadu skill kartu mereka di arena pertarungan Jump Force. Rurouni Kenshin baru memiliki dua perwakilan, yakni Kenshin dan Shishio. Kalau ada tambahan dari Kenshin, Sanosuke yang merupakan sekutu dekat Kenshin ini rasanya cocok. Sanosuke sendiri memiliki banyak skill menarik, terutama Futae no Kiwami-nya yang kuat. Hajime Saito bisa mengisi peran unik. Dia ini adalah sekutu sekaligus mantan musuh Kenshin. Di cerita sendiri, Saito adalah tokoh dingin yang hanya menemui Kenshin jika ada urusan penting, tidak seperti Aoshi yang kemudian sering berinteraksi dengan Kenshin setelah bertobat. Dengan rangkaian Gatotsu-nya, Saito bisa asyik dimainkan. Itulah daftar saya mengenai 20 tokoh DLC Jump Force yang asyik bila benar-benar hadir di gimnya. Tentu saja, sejauh ini dijanjikan hanya ada sembilan tokoh DLC Jump Force. Siapakah sembilan tokoh itu? Apakah mereka ada di daftar ini, atau justru karakter lain lagi? Kalau favoritmu siapa nih? Sampaikan di kolom komentar!