Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Seperti yang diketahui, season pertama dari anime Kaiju No. 8 resmi tamat pada Sabtu (29/06/2024) di episode ke-12. Secara mengejutkan, sekuelnya sendiri langsung diumumkan pada saat itu juga dalam video teaser pendek yang diunggah di kanal Youtube milik Toho Animation.
Kira-kira akan sampai mana jalan cerita Kaiju No. 8 pada season keduanya?
Baca Juga: 5 Hal Seru dari Kaiju No. 8 Episode 12, Putusan untuk Kafka!
1. Adaptasi cerita Kaiju No. 8 Season 1 mencapai bab 38 dalam 12 episode
Anime Kaiju No. 8 pada musim pertamanya resmi tamat di episode ke-12 yang tayang pada tanggal 29 Juni 2024.
Kisahnya sendiri berakhir dengan penundaan hukuman bagi Kafka yang identitas Kaiju-nya telah terungkap ke pihak Pasukan Pertahanan. Kabar itu berhasil membuat seluruh anggota Divisi Ketiga gembira karena rekan mereka bebas meski untuk sementara waktu.
Kafka sendiri juga harus membuktikan nilainya demi memenuhi harapan Isao.
Di sisi lain, Kaiju No. 9 kini muncul dengan rencana sempurnanya untuk merebut kekuatan monster dari umat manusia.
2. Jika mengambil format 1-cour, jalan ceritanya akan berakhir gantung karena berakhir dengan debut kemunculan para Kaiju bernomor di bab 76
Jika berkaca pada jumlah bab manga yang diadaptasi, ada kemungkinan musim kedua animenya akan mencapai sekitar bab 72 sampai 76 untuk jatah 12 episode.
Ada beberapa momen yang paling menarik di sepanjang musim kedua mulai dari gugurnya Isao dalam pertempuran melawan Kaiju No. 9 sampai pelatihan para prajurit muda seperti Kikoru dan Reno yang terpilih memakai Numbers.
Hanya saja, ending musim kedua tampaknya bisa gantung karena berakhir pada debut kemunculan para Kaiju bernomor dari No. 11 sampai 15.
3. Namun jika mengambil format 2-cour, bisa jadi adaptasi animenya akan mencapai klimaks pertarungan Kafka dan Ashiro melawan Kaiju No. 9
Namun beda cerita jika seandainya adaptasi musim keduanya nanti mengambil 2-cour atau 24 episode.
Jika pakai format itu, jumlah bab manga yang diadaptasi untuk anime musim keduanya sampa sekarang adalah sekitar 70 bab ke atas. Angka ini cuma sekedar perkiraan untuk saat ini karena cerita terbarunya sendiri baru mencapai bab 109.
Jadi format paling aman untuk adaptasi cerita manga Kaiju No. 8 saat ini ya 2-cour namun dibagi menjadi dua bagian seperti yang pernah diterapkan anime Tensei shitara Slime Datta Ken S2.
Bagian pertama menyoroti kematian Isao dan pelatihan para prajurit sampai momen kemunculan para Kaiju bernomor. Nah, bagian keduanya nanti bisa berfokus ke konflik Pasukan Pertahanan dengan para monster elit tersebut sampai pertarungan puncak Kaiju No. 8 dan Kaiju No. 9.
Hal itu perlu dilakukan agar materi cerita manga yang akan diadaptasi setidaknya sudah mencapai akhir konflik Kafka dengan Kaiju No. 9 di saat momen pengerjaan untuk bagian keduanya.
Itulah pembahasan teori tentang akan sampai mana adaptasi anime Kaiju No. 8.
Bagaimana pendapat kalian?
Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut:
Discord: https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele: https://t.me/WargaDuniaku
Baca Juga: 6 Fakta Konomo Okonogi, Pemimpin Operasional Kaiju No. 8!