TUTUP

Pembahasan One Punch Man 206: Munculnya Blue, Anak Blast!

Ceritanya juga kembali ke duel Blast vs Empty Void

Sebelumnya kita sudah diperlihatkan dua orang agen keamanan, Elimin dan Destro yang kemudian membawa keluar Leo dan Kokou. Di saat yang sama, momen yang selama ini ditunggu para penggemar One Punch Man akhirnya tiba: pertarungan Blast vs Empty Void.

Bagaimana situasinya? Berikut pembahasannya!

Baca Juga: Pembahasan One Punch Man 205: Penemuan Tim Child Emperor

1. Kokou menyadari bahwa kedua agen itu sudah menjalani modifikasi tubuh dengan rasio melebihi Webigaza

Kokou memilih diam saat tahu rasio modifikasi tubuh para agen ( Dok. tonarinoyj.jp/One Punch Man )

Setelah kedatangan dua agen tersebut, Leo dan Kokou akhirnya dikeluarkan dari ruang pertemuan dengan tenang.

Awalnya Leo masih terus mengoceh soal perbedaan kekuatan mereka, namun Kokou justru memasang ketakutan yang melebihi saat ia memindai Webigaza.

Yah, Kokou sudah tahu kalau Elimin dan Destro sudah menjalani operasi modifikasi dengan rasio yang jauh lebih gila dari hero idol tersebut: 95 dan 94 persen.

Angka itu sudah membuktikan bagi Kokou kalau mereka sudah tak ada harapan lagi untuk menang melawan dua agen tersebut.

2. Child Emperor mulai menyadari kondisi aneh Webigaza

Child Emperor ditatap Webigaza ( Dok. tonarinoyj.jp/One Punch Man )

Usai kepergian para agen yang membawa tamu tak diundang, Webigaza sempat jatuh karena terduduk karena merasakan sesuatu di kepalanya.

Child Emperor sendiri sempat panik sampai ia mencoba membantu gadis tersebut. Namun saat mereka bertatapan, hero cilik itu merasakan tatapan aneh dari Webigaza.

Yah, Webigaza berkata kalau ia terhubung dengan server utama sehingga dirinya bisa merasakan sesuatu saat ada yang mencoba meretasnya. Nah, di situlah Child Emperor sempat panik karena dilihat oleh perempuan tersebut.

Untungnya, Suiryu langsung buru-buru membawa Webigaza keluar meski gadis itu menolaknya karena ia tak merasakan apapun yang salah di tubuhnya. Hal itulah yang membuat Child Emperor bisa lepas dari tatapan aneh gadis tersebut.

3. Munculnya Blue, putra dari Blast

Blue, anaknya Blast ( Dok. tonarinoyj.jp/One Punch Man )

Usai kekonyolan yang dilakukan Suiryu, McCoy akhirnya memperkenalkan orang terakhir yang merupakan pemimpin inti Neo Heroes.

Yah, dia adalah Blue yang sedari tadi duduk sambil mengamati semua situasi yang terjadi mulai dari masuknya Leo dan Kokou sampai kehadiran para agen keamanan.

Dia sendiri tergolong spesial di usia mudanya karena merupakan anak dari Blast, hero nomor satu saat ini.

4. Duel Blast vs Empty Void kembali diperlihatkan

Blast vs Empty Void ( Dok. tonarinoyj.jp/One Punch Man )

Pada saat A memperkenalkan Blue sebagai putra Blast, kita pun menyaksikan sebuah momen yang telah lama ditunggu.

Yah, kita bisa melihat tinju berlapis gravitasi dan ayunan pedang saling mengadu satu sama lain.

Dan pada saat itulah, Blast terlihat berhasil menghajar wajah Empty Void. Dengan begitu, tampaknya cerita One Punch Man akan kembali ke permasalahan utama, yaitu ancaman sang ninja avatar God.

Itulah pembahasan One Punch Man bab 206.

Bagaimana pendapat kalian?

Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut:

Discord: https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele: https://t.me/WargaDuniaku

Baca Juga: Kenapa Darkshine Pensiun dari Aktivitas Hero One Punch Man?