Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Selain Isao, Ashiro diketahui juga sempat jadi incaran Kaiju No. 9 karena ada hal yang diinginkan monster tersebut. Gadis itu bahkan hampir saja mengalami hal yang sama seperti yang dialami mendiang ayah Kikoru tersebut.
Kenapa perempuan satu ini ditargetkan musuh utama dari Kafka? Begini penjelasannya!
Baca Juga: Kaiju No. 8 Season 2 Telah Dikonfirmasi, Ini Informasinya!
1. Ashiro diketahui memiliki kecocokan tinggi dalam penggunaan senjata jarak jauh
Ashiro bisa dibilang merupakan salah satu dari segelintir manusia yang memang punya potensi untuk melawan para Kaiju.
Yah, ia diketahui punya kecocokan tinggi dengan senjata jarak jauh seperti senapan atau artileri. Daya rusak yang ditimbulkan oleh senjata yang dipegang Ashiro selalu lebih tinggi dari yang lain meski masih setipe dengan milik rekannya.
Tak heran jika Isao sampai berkata kalau sosok seperti Ashiro muncul selama era kekacauan Kaiju No. 6, jumlah korban jiwa yang berjatuhan bisa ditekan.
Berkat itu, Ashiro menjadi spesialis pembasmi Kaiju raksasa.
2. Kaiju No. 9 menginginkan kemampuan itu untuk diterapkan ke pasukan monster raksasanya
Berdasarkan kemampuan tersebut, Ashiro tentu saja jadi incaran Kaiju No. 9 setelah Isao.
Makhluk tersebut sangat menginginkan kemampuan Ashiro agar bisa diterapkan ke pasukan monster raksasanya yang memang dikhususkan untuk mengeluarkan serangan berat seperti meriam raksasa.
Bayangkan saja, daya rusak para monster tersebut sudah terbilang parah meski saat itu Kaiju No. 9 belum mendapatkan Ashiro.
Dari situ, kita bisa mengimajinasi akan seberapa parah level kehancuran yang ditimbulkan jika Ashiro berhasil diserap dan kemampuannya diterapkan ke para monster tersebut.
3. Oleh karena itu, monster tersebut sengaja mengirim Kaiju No. 14 ke Ashiro agar bisa dijadikan portal teleportasi
Untuk melancarkan rencananya tersebut, Kaiju No. 9 sengaja melancarkan para Kaiju bernomor dan juga pasukannya untuk melemahkan Pasukan Pertahanan.
Ia juga sengaja memilih Kaiju No. 14 untuk menjadi lawan Ashiro.
Meski Kaiju No. 14 kalah dalam satu tembakan, rupanya hal itu sudah diantisipasi karena fungsi monster tersebut memang cuma jadi sekedar portal teleportasi agar Kaiju No. 9 bisa langsung berpindah ke lokasi Ashiro dan merebut targetnya.
Untungnya kedatangan Reno dan pasukan bantuan berhasil memberi waktu ke Kafka untuk segera menyelamatkan Ashiro dari cengkeraman Kaiju No. 9.
Itulah penjelasan kenapa Ashiro diincar oleh Kaiju No. 9.
Bagaimana pendapat kalian?
Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut:
Discord: https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele: https://t.me/WargaDuniaku