Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Crunchyroll bakal hadir dengan tampilan dan nuansa baru! Seperti apa penampakannya? Temukan di sini!
1. Debut di San Diego Comic-Con!
Dimulai dengan San Diego Comic-Con pada tanggal 25 Juli, Crunchyroll yang telah dipoles ulang dan dilengkapi dengan semangat baru akan diluncurkan di semua titik temu para penggemar di organisasi mereka sepanjang tahun depan.
Memberikan lebih banyak cara bagi para penggemar untuk mengekspresikan dan merayakan kecintaan mereka terhadap anime dan budaya pop Jepang, kegiatan yang berlangsung selama dua hari ini akan menampilkan sensasi J-Pop Lisa dan Alice Longyu Gao serta konser One Piece 25th Anniversary: Symphonic Voyage yang bekerja sama dengan Toei Animation, merayakan ulang tahun ke-25 serial ikonik tersebut.
2. Identitas Crunchyroll yang makin dipoles!
Identitas merek yang diperbarui mencakup logo yang dimodernisasi dengan simbol mata yang seimbang dan desain huruf yang dimutakhirkan; sebuah set font baru bernama Crunchyroll Atyp yang memadukan elemen klasik dan modern semakin mudah dibaca; dan sistem warna cerah yang menampilkan oranye, hitam, putih, dan kelabu mencerminkan sifat dinamis anime.
Sistem glyph baru menawarkan lebih dari 139 karakter yang terinspirasi dari anime dan manga, menambah makna dan kepribadian. Sistem baru dalam bentuk pengingat audio-visual tujuh detik mampu menghadirkan pengalaman Crunchyroll yang mendalam dengan desain suara dan elemen keceriaan yang terinspirasi dari anime.
Baca Juga: Ini Hubungan Code Geass: Roze of the Recapture dengan Zero Requiem!
3. Koleksi streetwear terbatas!
Selain itu, identitas merek baru juga akan dipamerkan di dalam dan di luar Pusat Konvensi. Para penggemar juga akan memiliki kesempatan untuk menunjukkan minat mereka terhadap anime dengan koleksi pakaian streetwear edisi terbatas dan dipersembahkan untuk para penggemar dengan sumber inspirasi dari Crunchyroll yang baru dan segar – dirancang oleh Sebastian Ami, finalis CFDA Fashion Fund 2024!
“Seiring dengan bertambahnya jumlah orang yang ‘tertarik dengan anime’, hingga mendekati angka satu miliar, dan anime terus menempati posisi yang penting dalam budaya populer, kami ingin mengembangkan merek Crunchyroll untuk menarik minat para penggemar global yang semakin beragam tanpa kehilangan esensi inti dari Crunchyroll yang selama ini dicintai oleh para penggemar kami,” ujar Rahul Purini, President Crunchyroll. “Kami yakin evolusi merek baru ini akan mendorong dan menyambut banyak penggemar anime untuk semakin memperdalam kecintaan mereka di tahun-tahun yang akan datang.”
Apa pendapatmu tentang tampilan dan nuansa baru Crunchyroll? Sampaikan melalui kolom komentar di bawah ini!
Baca Juga: UNIQLO Turut Sambut Anniversary ke-25 Anime ONE PIECE!