7 Musuh Terakhir Paling Keren dari Kamen Rider Era Heisei! 

Ada yang terasa lebih keren dari Ridernya malah

7 Musuh Terakhir Paling Keren dari Kamen Rider Era Heisei! 

Kamen Rider Heisei adalah serial Kamen Rider yang dimulai dari Kamen Rider Kuuga (Meskipun secara teori, Kamen Rider Shin, Zo, dan J masuk dalam era Heisei). Judul terakhir era itu adalah Zi-O

Tentu setiap Kamen Rider akan bertemu dengan musuh terakhir yang paling kuat dan menjadi penutup serial. Namun, dari sekian banyaknya musuh terakhir, manakah yang paling keren dan bahkan bisa menyamai kerennya Kamen Rider itu sendiri? Inilah 7 musuh atau villain terakhir dan terkeren pilihan Duniaku.net.

7. Evolve Gremlin - Kamen Rider Wizard

7 Musuh Terakhir Paling Keren dari Kamen Rider Era Heisei! Toei/Kamen Rider Wizard

Gremlin adalah musuh terakhir dari Kamen Rider Wizard. Sebelum menjadi seorang Phantom, Gremlin adalah manusia bernama Sora Takigawa.

Berbeda dengan manusia lain yang kehilangan kesadaran dirinya sendiri saat berubah menjadi Phantom, Sora masih memiliki kesadaran manusianya meskipun menjadi Phantom.

Sora adalah seorang pembunuh berantai. Dia biasa mengincar wanita yang memiliki rambut panjang dan mengenakan gaun berwarna putih. Tentunya dia sudah menjadi seorang pembunuh bahkan sebelum berubah menjadi Phantom.

Gremlin berubah saat dia menyerap Philosopher Stone ke dalam dirinya sendiri. Perubahan ini membuatnya menjadi jauh lebih kuat. Dia memiliki senjata bernama Tongkat Hamel yang ia dapatkan dari White Wizard.

Evolve Gremlin bisa menembakkan bola energi berwarna hijau dan membuat ledakan yang kuat. Bahan dengan Tongkat Hamel, Evolve Gremlin jauh lebih kuat dibanding Wizard Infinity, bentuk terakhir dari Kamen Rider Wizard.

Baca Juga: Jauh Banget! Ini 7 Perbedaan Kamen Rider RX dan Masked Rider Amerika!

6. Bat Fangire - Kamen Rider Kiva

7 Musuh Terakhir Paling Keren dari Kamen Rider Era Heisei! Toei/Kamen Rider Kiva

Bat Fangire adalah adalah King atau Kamen Rider Dark Kiva pertama. Dia adalah raja dari semua Fangire atau musuh dari serial Kamen Rider Kiva, dan juga sekaligus Kiva pertama yang sangat membahayakan bagi seluruh umat manusia di dalam serial tersebut.

Dalam bentuk King Bat Fangire, dia bisa dengan mudah mempercundangi Kamen Rider Kiva Emperor dan juga Kamen Rider Dark Kiva. Dia bisa menahan semua serangan fisik dari kedua Rider tersebut, mulai dari Rider Kick milik Kiva, Rider Kick milik Dark Kiva, bahkan telekinesis.

Sayangnya dia dikalahkan dengan Wataru si Kamen Rider Kiva dan Taiga, Kamen Rider Dark Kiva yang juga putra dari King atau Bat Fangire itu sendiri. Taiga sepertinya tidak sadar bahwa Bat Fangire adalah ayahnya sendiri.

5. Heart - Kamen Rider Drive

7 Musuh Terakhir Paling Keren dari Kamen Rider Era Heisei! Toei/Kamen Rider Drive

Heart adalah musuh terakhir dari serial Kamen Rider Drive. Dia adalah Roidmude yang bertanggung jawab atas kebangkitan Roidmude lain.

Selain Kamen Rider Drive, musuh utama lainnya adalah Tenjuro Banno, seorang ilmuwan gila yang menciptakan Roidmude itu sendiri.

Heart di akhir-akhir episode memilih bekerja sama dengan Drive untuk melawan Banno, karena mereka berdua memiliki musuh yang sama. Dalam pertarungan melawan Banno atau Kamen Rider Gold Drive, banyak karakter yang berkorban seperti Medic dan Chase. Setelah pertarungan tersebut, tersisa Heart sebagai Roidmude terakhir di dunia. L

Lalu Heart dan Kamen Rider Drive menyelesaikan semua masalah mereka selama ini dengan pertarungan terakhir. Namun keduanya sudah terluka karena pertarungan melawan Banno dan Sigma Circular. Akhirnya mereka berdua tersakiti karena lukanya sendiri. Heart pun mati karena luka yang dia derita. Di momen terakhir, dia meminta kepada Shinnosuke (Kamen Rider Drive) untuk selalu mengingat Roidmude, hingga akhirnya Heart benar-benar mati.

4. Joker Undead - Kamen Rider Blade

7 Musuh Terakhir Paling Keren dari Kamen Rider Era Heisei! Toei/Kamen Rider Blade

Joker Undead yang menjadi musuh terakhir di serial Kamen Rider Blade adalah Hajime Aikawa, atau Kamen Rider Chalice.

Di akhir-akhir episode, Hajime kehilangan kontrol karena kekuatannya sendiri, sehingga Joker yang sebenarnya adalah jati diri asli dari Hajime menguasainya, dan untuk membuatnya tersegel, dia harus melawan Kenzaki (Kamen Rider Blade).

Pertarungannya melawan Kamen Rider Blade juga bukan sekedar untuk menyegel Hajime, namun juga untuk menghentikan pasukan Darkroaches yang keluar dari Sealing Slab. Jadi Hajime memohon kepada Kenzaki untuk menyegelnya agar semua ini berakhir.

Pada akhirnya, Kenzaki sang Kamen Rider Blade justru mengorbankan dirinya. Dia memilih berubah menjadi Joker itu sendiri, dengan tujuan agar Hajime bisa kembali hidup sebagai manusia biasa dan tetap menyelamatkan dunia, menjatuhkan dua burung dengan satu batu. Kenzaki adalah Kamen Rider utama pertama yang memiliki akhir tragis seperti ini.

3. Kamen Rider Odin - Kamen Rider Ryuki

7 Musuh Terakhir Paling Keren dari Kamen Rider Era Heisei! Toei/Kamen Rider Ryuki

Kamen Rider Odin bisa dibilang adalah musuh yang curang, seperti Game Master yang ikut berperang melawan pemain biasa. Dia adalah Kamen Rider yang mewakili Shiro Kanzaki, orang yang membuat Mirror World dan Monster Card yang digunakan para Rider untuk membunuh satu sama lain.

Dia memiliki banyak kekuatan yang luar biasa seperti kekuatan fisik di atas rata-rata, kemampuan untuk teleportasi, dan juga memiliki Time Vent, sebuah kartu yang bisa membuatnya kembali ke masa lalu, dan merubah semua yang terjadi semaunya.

Contract Monster-nya juga Monster dengan statistik terkuat yang pernah ada, yaitu GoldPhoenix. Diperkirakan bahwa bentuk Kamen Rider Odin adalah bentuk Survive (Final Form bagi Ryuki dan Knight), karena itu tidak aneh kenapa dia sudah sangat kuat bahkan sejak awal.

Di akhir serial, dia dikalahkan oleh Kamen Rider Knight, kenapa bukan sang Kamen Rider utama, Ryuki? Sayangnya Shinji atau Kamen Rider Ryuki meninggal setelah melindungi seorang gadis kecil di pertarungan terakhirnya, menyisakan Kamen Rider Knight dan Odin untuk bertarung satu sama lain.

2. Lord Baron - Kamen Rider Gaim

7 Musuh Terakhir Paling Keren dari Kamen Rider Era Heisei! Toei/Kamen Rider Gaim

Lord Baron adalah Kaito Kumon yang sebenarnya adalah Kamen Rider Baron, rival dari Kamen Rider Gaim. Kaito terinfeksi oleh Redyue, lalu dia memakan Helheim Fruit, sehingga dia berubah menjadi Over Lord.

Dia berubah menjadi sangat kuat saat dalam bentuk Over Lord. Kekuatan, kecepatan, dan ketangkasannya meningkat drastis. Bahkan dia bisa mengalahkan Kamen Rider Duke, Rider terkuat dari New Generation Riders.

Kamen Rider Gaim Kiwami (Final Form) akhirnya bertarung melawan Lord Baron. Dengan semua kekuatan itu, tentu Lord Baron tetap tidak sebanding dengan Kamen Rider Gaim Kiwami Arms.

Meskipun Gaim hampir kalah, namun dia bisa membalikan keadaan dan menusuk Lord Baron di bagian perut, hingga akhirnya Kaitou kalah dan mati. Setelah kematiannya, Gaim atau Kouta menerima Golden Fruit dari Mai, dan menjadi Over Lord.

1. N Daguva Zeba - Kamen Rider Kuuga

7 Musuh Terakhir Paling Keren dari Kamen Rider Era Heisei! Toei/Kamen Rider Kuuga

N Daguva Zeba adalah raja dari Gurongi dan musuh terakhir di serial Kamen Rider Kuuga.

Daguva Zeba adalah Gurongi yang sangat kuat. Hobinya adalah membunuh, dan dia membenci semua yang lemah dari kaumnya. Total sudah ada 152 Gurongi yang ia bunuh. Karena itu, dia bahkan dibenci oleh kaum Gurongi itu sendiri.

Daguva Zeba melihat Kamen Rider Kuuga sebagai sebuah tantangan dan mungkin bisa memuaskan hasrat bertarungnya. N Daguva Zeba dalam bentuk sempurna terlihat seperti Kamen Rider Kuuga Ultimate, namun dengan warna putih dan penampilan yang jauh lebih jahat. Daguva Zeba bisa memunculkan badai dan salju.

Pertarungan terakhir antara Kamen Rider Kuuga Ultimate melawan N Daguva Zeba juga menjadi pertarungan terakhir yang paling disukai oleh penulis. Keduanya bertarung mati-matian di tengah badai salju. Setelah Amadum milik mereka masing-masing hancur, mereka kembali ke wujud manusia, lalu bertarung menggunakan tangan kosong dalam bentuk manusia, hingga akhirnya Daguva Zeba mati, dan Yusuke Godai atau Kuuga terluka serius.

Itulah 7 musuh terakhir paling keren dari serial Kamen Rider di era Heisei. Bagaimana menurutmu? Sampaikan di kolom komentar! 

Baca Juga: 7 Fakta Kamen Rider Super-1, Kamen Rider Showa Buatan Manusia!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU