Daftar Lengkap 31 Novel Naruto! Ada yang Sudah Terbit di Indonesia!

Beberapa sudah terbit di Indonesia!!

Daftar Lengkap 31 Novel Naruto! Ada yang Sudah Terbit di Indonesia!

Sebelumnya, saya sudah mengenalkan novel-novel Naruto dan Boruto secara acak. Karenanya, kali ini, kita akan melihat seluruh novel yang sudah dirilis. Daftar ini disusun berdasarkan tanggal rilis.

1. Naruto – Shiro no Douji, Keppu no Kijin

Daftar Lengkap 31 Novel Naruto! Ada yang Sudah Terbit di Indonesia!www.amazon.co.jp

Novel yang rilis pertama ini adalah misi besar pertama Tim 7. Ya, benar sekali. Ini adalah novelisasi pertarungan Naruto melawan Zabusa dan Haku. Novel ini sudah terbit di Indonesia dengan judul Naruto: Innocent Heart, Demonic Blood.

2. Naruto – Takigakure no Shito Ore ga Eiyuu Datteba yo!

Daftar Lengkap 31 Novel Naruto! Ada yang Sudah Terbit di Indonesia!www.amazon.co.jp

Pertama kali tampil sebagai anime special yang ditayangkan di Jump Festa tahun 2004, dan setelahnya dirilis pula dalam format home video. Novelisasi ini berbeda cukup jauh dengan versi animenya. Novel ini juga sudah terbit di Indonesia dengan judul Naruto Mission: Protect the Waterfall Village!

Baca Juga: 7 Fakta Shikamaru Nara, Asisten dan Teman Terpercaya Naruto Uzumaki 

3. Naruto – Daikatsugeki! Yukihime Ninpocho Datteba yo!

Daftar Lengkap 31 Novel Naruto! Ada yang Sudah Terbit di Indonesia!www.amazon.co.jp

Novelisasi dari movie Naruto pertama yang tayang tahun 2004, Ninja Clash in the Land of Snow. Menyorot misi Tim 7 melindungi putri Daimyo Negeri Salju, Koyuki Kazahana.

4. Naruto – Daigekitotsu! Maboroshi no Chitei Iseki Datteba yo!!

Daftar Lengkap 31 Novel Naruto! Ada yang Sudah Terbit di Indonesia!www.amazon.co.jp

Versi novel dari movie kedua yang berjudul Legend of the Stone of Gelel. Mengisahkan petualangan Naruto, yang tak sengaja terlibat dengan gerombolan misterius yang tengah mencari tambang Gelel – logam unik yang bisa digunakan sebagai sumber energi.

5. Naruto – Daikofun! Mikazuki-jima no Animaru Panikku Datteba yo!

Daftar Lengkap 31 Novel Naruto! Ada yang Sudah Terbit di Indonesia!www.amazon.co.jp

Diangkat dari movie ketiga Naruto, yakni Guardians of the Crescent Moon Kingdom. Movie yang agak ‘ringan’, mengingat misi di sini termasuk ‘tipikal’ Naruto; mengawal orang penting, yang berujung melawan penjahat berbahaya. Ini adalah novelisasi era Naruto terakhir, karena setelah movie ini, anime Naruto berganti judul menjadi Naruto Shippuden.

6. Naruto Shippuden

Daftar Lengkap 31 Novel Naruto! Ada yang Sudah Terbit di Indonesia!www.amazon.co.jp

Novelisasi movie Shippuden pertama. Salah satu kisah yang cukup mengejutkan fans, karena diawali dengan kematian Naruto – yang kemudian dijelaskan dalam flashback.

7. Naruto Shippuden – Kizuna

Daftar Lengkap 31 Novel Naruto! Ada yang Sudah Terbit di Indonesia!www.amazon.co.jp

Bagi sebagian fans, versi novel dari movie Shippuden kedua ini sangat dinanti karena menampilkan kembali Sasuke setelah absen di 3 movie sebelumnya. Menampilkan Negara Langit, salah satu negara yang membenci Konoha semenjak kekalahan di Perang Dunia Ninja Kedua.

8. Naruto Shippuden – Hi no Ishi o Tsugu Mono

Daftar Lengkap 31 Novel Naruto! Ada yang Sudah Terbit di Indonesia!www.amazon.co.jp

Movie ini merupakan bagian dari perayaan 10 tahun serialisasi Naruto (tahun 2009). Agak disayangkan karena novelisasi ini tidak memberi sesuatu yang baru, dengan kata lain, benar-benar 1:1 dengan movie.

9. Naruto Shippuden – The Lost Tower

Daftar Lengkap 31 Novel Naruto! Ada yang Sudah Terbit di Indonesia!www.amazon.co.jp

Sekali lagi, novel yang dinantikan karena menampilkan ayah Naruto, Minato Namikaze sebelum menjadi Hokage Keempat. Plot utama movie yang menjadi dasar novel ini adalah, time slip di mana Naruto terlempar ke masa lalu saat mengejar seorang Ninja pelarian bernama Mukade.

10. Naruto – Dokonjo Ninden

Daftar Lengkap 31 Novel Naruto! Ada yang Sudah Terbit di Indonesia!elexmedia.id

Novel legendaris karya Jiraiya, yang disinggung dalam kisah Naruto, akhirnya diterbitkan di dunia nyata – begitulah kira-kira premis buku ini. Walau bukan berkisah tentang Naruto Uzumaki, tak bisa disangkal, ini adalah salah satu novel penting dalam dunia Naruto.

Di dunia Naruto, novel ini bahkan diketahui ceritanya oleh Nagato dan juga Naruto, serta disukai oleh Minato dan Kushina. 

11. Naruto – Blood Prison

Daftar Lengkap 31 Novel Naruto! Ada yang Sudah Terbit di Indonesia!j-books.shueisha.co.jp

Satu lagi, novelisasi yang juga sudah terbit di Indonesia. Novel ini diangkat dari movie berjudul sama, di mana kita untuk pertama kalinya diperkenalkan pada penjara Alcatraz-nya dunia ninja: Kastel Hozuki.

12. Naruto – Jinraiden Okami no Naku Hi

Daftar Lengkap 31 Novel Naruto! Ada yang Sudah Terbit di Indonesia!j-books.shueisha.co.jp

Spin-off ini menyorot petualangan Sasuke sebelum membentuk ‘Taka’. Bersetting persis setelah Itachi tewas, novel ini sedikit menyinggung penyakit kronis Itachi yang hanya disinggung dalam komiknya.

13. THE LAST – NARUTO THE MOVIE –

Daftar Lengkap 31 Novel Naruto! Ada yang Sudah Terbit di Indonesia!j-books.shueisha.co.jp

Novelisasi dari movie terakhir Naruto (setelahnya kan era Boruto). Tidak ada perubahan signifikan di novelnya, tapi menurut saya pribadi, pacing-nya lebih enak di novel, mengingat movie ini sebenarnya lebih berat ke dramanya.

14. Kakashi Hiden – Hyoten no Ikazuchi

Daftar Lengkap 31 Novel Naruto! Ada yang Sudah Terbit di Indonesia!j-books.shueisha.co.jp

Novel pertama dari Hiden series. Mengisahkan Kakashi, dan misi yang membuatnya memantapkan diri untuk menjabat sebagai Hokage Keenam.

15. Shikamaru Hiden – Yami no Shijima ni Ukabu Kumo

Daftar Lengkap 31 Novel Naruto! Ada yang Sudah Terbit di Indonesia!j-books.shueisha.co.jp

Pernah tayang di TV serinya sebagai episode 489-493 Shippuden. Mengisahkan misi khusus Shikamaru, yang punya arti penting baginya; apakah dia siap mengotori tangannya demi membantu Naruto sebagai Hokage kelak.

16. Sakura Hiden – Shiren, Harukaze ni Nosete

Daftar Lengkap 31 Novel Naruto! Ada yang Sudah Terbit di Indonesia!j-books.shueisha.co.jp

Disebut sebagai jawaban atas ketidakpuasan fans terhadap kurang disorotnya hubungan Sakura dan Sasuke setelah perang. Kisah yang sayangnya tidak (atau belum) diangkat jadi anime ini berfokus pada kecurigaan Sasuke terlibat aksi terorisme di Sunagakure, dan usaha Sakura untuk menemukannya.

17. Konoha Hiden – Shugenbiyori

Daftar Lengkap 31 Novel Naruto! Ada yang Sudah Terbit di Indonesia!j-books.shueisha.co.jp

Dikenal juga sebagai novel pernikahan Naruto dan Hinata. Tepatnya, novel ini menceritakan kesibukan desa Konoha dalam rangka pernikahan Naruto.

Walau pernah diangkat menjadi episode terakhir Shippuden, banyak detail menarik yang hanya bisa ditemui di sini, seperti kegalauan Teuchi (pemilik Ichiraku Ramen) memikirkan kado bagi Naruto.

18. Gaara Hiden – Sajingensou

Daftar Lengkap 31 Novel Naruto! Ada yang Sudah Terbit di Indonesia!j-books.shueisha.co.jp

Salah satu spin-off yang langka, karena menyorot karakter di luar Konohagakure. Bersetting beberapa tahun setelah perang berakhir, novel ini unik karena menunjukkan beratnya tugas seorang Kazekage di luar baku hantam belaka; termasuk mencari jodoh.

19. Akatsuki Hiden – Sakimidareru Aku no Hana

Daftar Lengkap 31 Novel Naruto! Ada yang Sudah Terbit di Indonesia!j-books.shueisha.co.jp

Menceritakan sisi lain para anggota Akatsuki sebelum mereka beraksi mengumpulkan Bijuu. Semua kisah di sini sepintas terlihat tak berhubungan, tapi sebenarnya memiliki benang merah, yakni kakak-beradik pengguna lebah di prolognya.

20. BORUTO – NARUTO THE MOVIE

Daftar Lengkap 31 Novel Naruto! Ada yang Sudah Terbit di Indonesia!j-books.shueisha.co.jp

Yang satu ini, tak usah dibahas lebih jauh, bukan? Tetapi, karena berdasarkan movie, yang rilis jauh sebelum serial TV, jalur ceritanya jauh lebih singkat dan padat. Tidak ada babak seleksi yang ‘ringan’, tapi langsung ke pertandingan antar kelompok.

21. Naruto – Dojunjo Ninden

Daftar Lengkap 31 Novel Naruto! Ada yang Sudah Terbit di Indonesia!j-books.shueisha.co.jp

Sekuel dari Dokonjo Ninden. Seperti disinggung dalam komiknya, di buku ini Jiraiya mulai menambahkan unsur percintaan dewasa yang jadi keahliannya. Buku ini adalah cikal bakal Icha Icha series favorit Kakashi.

22. Itachi Shinden – Komyo-hen

Daftar Lengkap 31 Novel Naruto! Ada yang Sudah Terbit di Indonesia!j-books.shueisha.co.jp

Bagian pertama dari dwilogi Itachi. Sesuai judulnya yang berarti Book of Bright Light, pembaca akan melihat Itachi kecil, ketika masih yakin bahwa dirinya akan bisa berkontribusi bagi Konoha dengan sepenuh hati.

23. Itachi Shinden – An’ya-hen

Daftar Lengkap 31 Novel Naruto! Ada yang Sudah Terbit di Indonesia!j-books.shueisha.co.jp

Bagian akhir dari dwilogi Itachi. Bisa disebut sebagai ‘tenggelamnya matahari’ dalam kehidupan Itachi, yang terpaksa mengakhiri klannya dengan tangan sendiri, demi mencegah perang internal Konoha.

24. Sasuke Shinden – Raiko-hen

Daftar Lengkap 31 Novel Naruto! Ada yang Sudah Terbit di Indonesia!j-books.shueisha.co.jp

Pernah diangkat menjadi anime, sebagai episode 484-488 Naruto Shippuden.

Novel ini fokus pada pertarungan Sasuke, yang tengah mengembara setelah Perang Dunia Ninja Keempat.

25. Konoha Shinden – Yukemuri Ninpocho

Daftar Lengkap 31 Novel Naruto! Ada yang Sudah Terbit di Indonesia!j-books.shueisha.co.jp

Pernah tampil sebagai episode anime Boruto episode 106 – 111. Mengisahkan Mirai Sarutobi dalam misinya ‘mengawal’ Kakashi dan Guy yang berlibur ke berbagai pemandian air panas di negara api dan sekitarnya.

26. Naruto Shinden – Oyako no Hi

Daftar Lengkap 31 Novel Naruto! Ada yang Sudah Terbit di Indonesia!j-books.shueisha.co.jp

Novel yang agak ringan; Berkisah tentang hari libur di Konoha, di mana para ayah melewatkan waktu berharga bersama anaknya.

27. Sasuke Shinden – Shitei no Hoshi

Daftar Lengkap 31 Novel Naruto! Ada yang Sudah Terbit di Indonesia!j-books.shueisha.co.jp

Novel yang konon merupakan kandidat episode filler untuk Boruto ke depannya. Menyorot hari-hari latihan Boruto bersama Sasuke, setelah alur Momoshiki. Antagonis utama dalam novel ini adalah kelompok naturalis ekstresmis asal Negara Air: Shizuki Kyodan, atau Purple Moon.

28. Shikamaru Shinden – Maichiru Hana o Ureu Kumo

Daftar Lengkap 31 Novel Naruto! Ada yang Sudah Terbit di Indonesia!j-books.shueisha.co.jp

Novel berlatar era Boruto yang dianggap paling berat. Konflik di dalamnya lebih cenderung ke novel politik, terutama karena Shikamaru bersiap melakukan apa saja demi mencegah konflik.

29. Kakashi Retsudenー Rokudaime Hokage to Ochikobore no Shonen

Daftar Lengkap 31 Novel Naruto! Ada yang Sudah Terbit di Indonesia!j-books.shueisha.co.jp

Bagian pertama dari trilogi Retsuden, di mana Naruto terjangkit penyakit misterius yang membuatnya bahkan tak bisa membuat segel jutsu dengan tangannya. Kakashi pergi mencari petunjuk ke negeri di mana Rikudo Sennin dulu pernah bermukim, dan terlibat masalah serius  sehubungan dengan pewaris tahta di sana.

30. Sasuke Retsudenー Uchiha no Matsuei to Tenkyu no Hoshikuzu

Daftar Lengkap 31 Novel Naruto! Ada yang Sudah Terbit di Indonesia!j-books.shueisha.co.jp

Bagian kedua dari trilogi Retsuden, walau sebenarnya pararel dengan Kakashi Retsuden. Aksi Sasuke dan Sakura sebagai pasangan hidup maupun partner di lapangan terlihat sekali di sini.

31. Naruto Retsuden ー Uzumaki Naruto to Rasen no Tenmei

Daftar Lengkap 31 Novel Naruto! Ada yang Sudah Terbit di Indonesia!j-books.shueisha.co.jp

Penutup trilogi Retsuden, di mana kita baru diperlihatkan awal dari penyakit yang menyerang Naruto. Selain para karakter reguler, kita juga bisa melihat kerja sama unik antara Konoha dan Orochimaru secara langsung. 

Panjang juga ya. Itu 31 novel Naruto hingga ke era Boruto. Mana favoritmu?

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU